Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sean Connery, Aktor Pemeran James Bond yang Nyaris Jadi Pemain Man United

Kompas.com - 31/10/2020, 21:46 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Kabar duka datang dari industri film Hollywood. Aktor Sean Connery meninggal dunia pada usia 90 tahun, Sabtu (31/10/2020) malam WIB.

Kabar meninggalnya Sean Connery telah dikonfirmasi oleh keluarganya.

Menurut laporan BBC, aktor kelahiran Edinburgh, Skotlandia, itu meninggal dalam tidurnya saat berada di Bahama.

Putra Connery mengatakan bahwa sang ayah sempat terbaring sakit selama beberapa hari sebelum meninggal dunia.

Selama kariernya di dunia layar lebar, Sean Connery dikenal dengan perannya sebagai James Bond.

Baca juga: Jarang Dimainkan, Donny van de Beek Mulai Khawatir Posisinya di Man United

Connery memerankan karakter agen rahasia 007 itu dalam tujuh film yaitu Dr. No (1962), From Russia with Love (1963), Goldfinger (1964), Thunderball (1965), You Only Live Twice (1967), Diamonds Are Forever (1971), dan Never Say Never (1983).

Selain itu, Connery juga membintangi sejumlah film laris lainnya yakni The Untouchables (1988), Indiana Jones and the Last Crusade (1989), The Hunt for Red October (1990), dan juga The Rock (1996).

Melalui perannya dalam film The Untouchables, pria bernama lengkap Thomas Sean Connery itu berhasil memenangi Piala Oscar pada 1988.

Dikenal sebagai aktor besar Hollywood, tetapi siapa yang menyangka bahwa Sean Connery nyaris menjadi pemain klub sepak bola Liga Inggris, Manchester United.

Baca juga: Man United Vs Arsenal, Statistik 5 Laga Terakhir Kedua Tim

Hal tersebut diungkapkan oleh induk sepak bola dunia, FIFA.

Manajer legendaris Man United, Sir Matt Busby diketahui pernah menawari Connery agar bergabung menjadi pemain klub berjulukan Setan Merah tersebut.

Bahkan, Connery yang pada saat itu berusia 23 tahun mendapatkan tawaran kontrak dengan gaji sebesar 25 pound per minggu dari Manchester United.

Meski akhirnya menolak tawaran Manchester United, pada saat itu Connery mengakui sangat ingin menerimanya lantaran ia juga mencintai sepak bola.

"Saya sangat ingin menerima (tawaran) itu karena saya mencintai sepak bola," kata Connery waktu itu.

"Namun, saya memutuskan untuk menjadi aktor dan ternyata itu adalah salah satu langkah saya yang lebih cerdas," ujarnya.

Baca juga: Klasemen Liga Champions, Barcelona dan Manchester United Kuasai Takhta

Sean Connery menjalani profesi sebagai aktor selama hampir lima dekade, dari 1954 hingga 2003.

Connery resmi menyatakan pensiun dari dunia film pada 2006 setelah menerima penghargaan American Film Institute's Lifetime Achievment Award.

Pada 2012, Sean Connery sempat comeback dengan menjadi salah satu pengisi suara dalam film animasi Sir Billi the Vet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com