KOMPAS.com - Borobudur Marathon Elite Race 2020 siap digelar pada 15 November 2020 di Kompleks Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.
Perhelatan Borobudur Marathon kali ini menjadi sangat berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, mengingat akan berlangsung di tengah masa pandemi Covid-19.
Situasi ini membuat Borobudur Marathon 2020 bakal digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Race Director Borobudur Marathon 2020, Andreas Kansil, sudah menegaskan komitmen tersebut.
Baca juga: Harapan Gubernur Ganjar Pranowo di Balik Penyelenggaraan Borobudur Marathon 2020
Dalam acara bertajuk "Ready for Borobudur Marathon 2020", Kamis (29/10/2020) malam WIB, dia mengatakan bahwa pihak penyelenggara sudah menyiapkan sejumlah prosedur untuk memastikan keamanan para atlet.
Andreas Kansil menjelaskan, prosedur kesehatan tersebut bahkan sudah berlaku sebelum para atlet sampai di Magelang.
Setelah sampai di Magelang, para atlet pun masih harus melalui beberapa kali tes sebelum mulai menjalani karantina.
"Pelaksanaan Borobudur Marathon pada 2020 ini sangat berubah karena pandemi. Berkat dukungan banyak pihak, event ini bisa tetap berlangsung," kata Andreas Kansil.
"Borobudur Marathon tahun ini bakal diselenggarakan dengan batasan peserta dan sekian banyak protokol kesehatan yang telah kami pelajari dan diskusikan."
"Kami harus menjaga para atlet selama karantina. Sebelum mereka datang, sudah ada proses monitoring dari tim dokter," tutur dia menjelaskan.
Baca juga: PB PASI Dukung Penuh Event Borobudur Marathon 2020
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.