Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda Atletik Eduardus Nabunome Dimakamkan Hari ini di NTT

Kompas.com - 16/10/2020, 14:25 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Jenazah Eduardus Nabunome, legenda atletik Indonesia tiba di Soe, ibu kota Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (15/10/2020) siang.

Jenazah mantan pelari maraton Indonesia itu diterbangkan dari Jakarta pada Rabu (14/12/2020) pukul 22.45 WIB.

Setelah tiba di Soe, jenazah lalu disemayamkan semalam di rumah jabatan Wakil Bupati TTS.

Bupati TTS, Epy Tahun, kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Jumat (16/10/2020), mengatakan bahwa jenazah Eduardus dimakamkan di Desa Kaeneno, Kecamatan Fautmolo.

Baca juga: Eduardus Nabunome, Si Pencetak Hattrick SEA Games Itu Kini Telah Tiada

"Jenazah Bapak Eduardus akan dimakamkan sebentar siang pukul 14.00 WITA," kata Epy.

Pemakaman Eduardus akan dihadiri pula oleh Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat.

Sebelumnya diberitakan, Eduardus Nabunome, mantan pelari jarak jauh pada era 1980-an, tutup usia, pukul 21.20 WIB, Senin (12/10/2020).

Pada sehari sebelumnya, Minggu (11/10/2020), pria yang karib disapa Edu itu dirawat di RS Jantung Harapan Kita

"Coach Edu terkena serangan jantung saat latihan di kawasan Gelora Bung Karno," kata Kurniasih Budi kepada Kompas.com, salah satu orangtua siswa Eduard Atletik Club, tempat Eduardus Nabunome melatih talenta-talenta muda olahraga atletik di kawasan di tempat tinggalnya.

Pada masanya, ia adalah pelari dengan raihan prestasi di nomor 10.000 meter.

Baca juga: Selamat Jalan Eduardus Nabunome, Rekormu Abadi...

Edu mencatatkan 14 rekor lari jarak jauh dan menengah pada periode 1980-1990.

Dari jumlah itu, 5 rekor nasional masih bertahan atas namanya.

Almarhum Edu meninggalkan seorang istri, Marcelina Ina N Piran, dan enam orang anak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com