Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moncer di Everton, James Rodriguez Dibanjiri Pujian

Kompas.com - 07/10/2020, 11:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Puja-puji untuk James Rodriguez terus mengalir setelah ia tampil gemilang bersama Everton pada awal musim Premier League, kompetisi teratas Liga Inggris.

Everton memboyong James Rodriguez dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Di Everton, gelandang serang asal Kolombia itu bereuni dengan pelatihnya semasa di Real Madrid dan Bayern Muenchen, Carlo Ancelotti.

Pada musim debutnya di Liga Inggris, James tak butuh waktu lama untuk menemukan performa terbaiknya.

Pemain berusia 29 tahun itu langsung menjadi andalan Everton.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris - Everton Kukuh di Puncak, Man United Papan Bawah

Dari empat pertandingan Liga Inggris yang sudah ia jalani, James berhasil membukukan tiga gol dan dua assist.

Everton pun dibawanya meraih empat kemenangan beruntun pada awal musim Liga Inggris 2020-2021.

Klub berjulukan The Toffees itu kini memuncaki klasemen Liga Inggris dengan koleksi poin sempurna 12.

Penampilan apik James Rodriguez bersama Everton membuat pemain kelahiran Cucuta itu dibanjiri pujian.

"Kualitasnya memungkinkan dia bermain dengan mudah," puji Ancelotti, dikutip dari Marca.

Baca juga: Cetak Gol di Liga Inggris, James Rodriguez Catatkan Rekor Unik

Selain Ancelotti, pujian juga datang dari rekan setim James, Dominic Calvert-Lewin.

Menurut Calvert-Lewin, James adalah pemain kelas atas yang piawai menciptakan ruang bagi rekan-rekan setimnya.

"James adalah pemain kelas satu. Anda bisa melihat itu ketika dia membawa bola," kata Calvert-Lewin.

"Dia bisa menciptakan peluang dan membuak ruang untuk pemain lain," imbuhnya.

Mantan penyerang Tottenham Hotspur, Darren Bent, yang sempat melontarkan kritikan kepada James Rodriguez pun kini ikut memujianya.

Baca juga: Sebelum ke Everton, James Rodriguez Ingin Berkhianat Gabung Atletico

"Saya adalah salah satu orang yang mengatakan bahwa James harus berjuang keras di Premier League. Sekarang, saya meminta maaf kepadanya dan fans Everton," ujar Bent.

Hal senada juga diungkapkan oleh eks pemain Tottenham lainnya yaitu Jermaine Jenas.

"Apa yang saya katakan ketika dia datang adalah, apakah dia dalam kondisi bugar atau tidak," ucap Jenas.

"Namun, sepertinya dia memiliki kemampuan untuk melihat sesuatu yang belum terjadi. Dia adalah pemain berkelas," ujar Jenas mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Badminton
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Progres Garuda Level Asia, Jaga Fokus-Konsistensi

Indonesia Vs Uzbekistan: Progres Garuda Level Asia, Jaga Fokus-Konsistensi

Timnas Indonesia
Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Liga Italia
Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com