KOMPAS.com - Jamie Vardy dan Dominic Calvert-Lewin memimpin daftar top skor Liga Inggris 2020-2021.
Dua penyerang berkebangsaan Inggris itu sama-sama telah mengoleksi lima gol hingga pekan ketiga.
Vardy menambah pundi-pundi golnya saat Leicester City menghajar Manchester City 5-2 di Stadion Etihad, Sabtu (26/9/2020) atau Minggu dini hari WIB.
Pada laga tersebut, Vardy memborong tiga gol kemenangan Leicester. Dua di antaranya melalui titik putih.
Baca juga: 5 Rekor yang Tercipta pada Laga Man City Vs Leicester, Vardy Raja Penalti
Sementara itu, gol terbaru Calvert-Lewin tercipta ketika Everton bertamu ke markas Crystal Palace, Sabtu (26/9/2020) malam WIB.
Calvert-Lewin mencetak satu gol untuk membantu Everton menang 2-1 atas The Egales - julukan Crystal Palace.
Vardy dan Calvert-Lewin unggul satu gol dari winger Tottenham Hotspur Son Heung-min.
Son sejauh ini sudah membukukan empat gol. Keempatnya terjadi dalam satu laga, yakni saat Tottenham berhadapan dengan Southampton pada pekan kedua.
Baca juga: Cetak Hattrick ke Gawang Man City, Jamie Vardy Ungguli Lionel Messi
Di bawah tiga pemain di atas, ada beberapa nama yang kompak mengoleksi tiga gol. Di antaranya Mohamed Salah, Danny Ings, dan Patrick Bamford.
Salah membukukan hattrick pada matchweek pertama saat Liverpool membungkam Leeds United di Anfield.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanKunjungi kanal-kanal Sonora.id
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.