Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dejan Kulusevski Mengaku Beruntung Bisa Main Bareng Ronaldo di Juventus

Kompas.com - 19/09/2020, 18:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Rekrutan anyar Juventus, Dejan Kulusevski, mengaku beruntung bisa bermain bersama Cristiano Ronaldo di klub berjulukan Si Nyonya Tua tersebut.

Juventus menebus Dejan Kulusevski dari Atalanta pada Januari 2020 dengan harga 35 juta euro atau sekitar Rp 614 miliar.

Namun, winger asal Swedia itu tidak langsung bergabung dengan Juventus.

Kulusevski menyelesaikan musim 2019-2020 bersama Parma dengan status pemain pinjaman.

Baca juga: Dejan Kulusevski Sejak Awal Pilih Juventus daripada Inter Milan

Kini, pemain berusia 20 tahun itu telah menjadi bagian dari skuad Juventus.

Kulusevski bahkan sudah melakoni debut tak resmi bersama Juventus ketika ia bermain pada laga uji coba menghadapi Novara, Minggu (13/9/2020).

Pada pertandingan yang dimenangi Juventus dengan skor 5-0 tersebut, Kulusevski dipercaya pelatih Andrea Pirlo bermain sejak menit pertama.

Ia mengisi satu posisi di lini depan Si Nyonya Tua, berduet dengan Cristiano Ronaldo.

Baca juga: Juventus dan Gonzalo Higuain Resmi Berpisah

Kulusevski pun menunjukkan bahwa ia bisa bermain bareng Ronaldo dengan memberikan assist untuk gol pembuka Juventus yang dicetak oleh mega bintang asal Portugal itu.

Seusai laga kontra Novara, Kulusevski mengaku sangat beruntung karena berkesempatan bermain bersama Ronaldo di Juventus.

"Cristiano adalah pemain fantastis dan juga pribadi yang ramah," ungkap Kulusevski dikutip dari Football Italia, Jumat (18/9/2020).

"Dia mau berbicara kepada semua orang, bahkan ketika di luar lapangan," imbuh pemuda kelahiran Stockholm tersebut.

Baca juga: Jadwal Pekan Perdana Liga Italia 2020-2021 - Juventus Main, Inter Milan Absen

"Apa yang dia ucapkan seperti bahan bakar. Saya beruntung bisa bermain bersamanya," ujar Kulusevski.

"Saya berharap bisa membantunya," tandasnya.

Pada musim lalu, Dejan Kulusevski tampil impresif bersama Parma.

Dari 36 penampilan di Serie A atau kompetisi kasta teratas Liga Italia, Kulusevski sukses menjaringkan 10 gol dan mencetak sembilan assist.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com