Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Timnas U19 Vs Qatar, Striker Legendaris Indonesia Komentari Kiprah Shin Tae-yong

Kompas.com - 17/09/2020, 20:10 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Penyerang legendaris Indonesia, Widodo Cahyono Putro, turut mengomentari kiprah pelatih timnas U19, Shin Tae-yong.

Timnas U19 Indonesia akan melakoni laga uji coba menghadapi Qatar pada Kamis (17/9/2020) malam ini.

Laga uji tanding kontra Qatar merupakan bagian dari rangkaian pemusatan latihan (TC) timnas U19 Indonesia di Kroasia.

Menjelang uji tanding melawan Qatar, Widodo Cahyono Putro menyampaikan pandangannya soal gaya kepelatihan Shin Tae-yong bersama skuad timnas U19.

Baca juga: Hadapi Qatar, Striker Timnas U19 Indonesia Siap Berikan Penampilan Terbaik

"Kalau saya tidak bisa menilai karena itu sudah ranah Shin Tae-yong," kata Widodo kepada BolaSport.com.

"Setiap pelatih punya cara masing-masing. Itu menurut Shin Tae-yong sudah melalui analisis. Mungkin fisik yang kurang dari pemain-pemain yang dipilih, ya mereka ditempa fisik ya wajar karena dia pelatihnya," ucap pria yang kini menukangi Persita Tangerang tersebut.

"Saya tidak bisa bilang apa-apa karena saya bukan asisten dan tidak melihat langsung latihan itu. Kalau menurut saya itu wajar karena itu cara Shin Tae-yong," tandasnya.

Pertandingan malam ini menjadi laga pertama dar rencana dua kali uji tanding kontra Qatar. Pertandingan selanjutnya akan dihelat pada Minggu (20/9/2020).

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U19 Indonesia Vs Qatar

Sebelumnya, timnas U19 Indonesia besutan Shin Tae-yong tampil di ajang International U19 Friendly Tournament 2020 yang juga diikuti oleh Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi.

Pada turnamen tersebut, Witan Sulaeman dkk meraih hasil sekali imbang dan dua kali menelan kekalahan.

Laga uji coba kontra Qatar akan dimanfaatkan Shin Tae-yong untuk melihat perkembangan anak asuhnya.

"Pada pertandingan nanti kami juga ingin terus melihat perkembangan pemain. Selain itu juga melihat bagaimana mereka sanggup menerapkan di lapangan apa yang sudah kami berikan saat latihan," ujar juru taktik asal Korea Selatan tersebut.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas U19 Indonesia Vs Qatar, Kick-off 20.45 WIB

Duel timnas U19 Indonesia vs Qatar bakal digelar di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kroasia, Kamis (17/9/2020) pukul 20.45 WIB.

Pertandingan tersebut akan disiarkan secara langsung oleh NET TV.

Selain itu, laga timnas U19 Indonesia vs Qatar juga bisa disaksikan secara live streaming di Mola TV.

Klik tautan berikut ini untuk mendapatkan link live streaming timnas U19 Indonesia vs Qatar >>> LINK KLIK DI SINI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com