Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia, Tim Terakhir yang Ditangani Alfred Riedl

Kompas.com - 08/09/2020, 18:53 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.com - Mantan pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl, meninggal dunia pada Selasa (8/9/2020) waktu Austria.

Alfred Riedl mengembuskan napas terakhir pada usia 70 tahun setelah berjuang melawan kanker.

Riedl mengawali karier kepelatihannya dengan menjadi asisten di Wiener SC pada 1983.

Baca juga: BREAKING NEWS, Mantan Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl Meninggal Dunia

Ia kemudian menjadi pelatih utama kala menangani Kottingbrum pada kurun waktu 1986-1987.

Selama karier kepelatihannya, Riedl melanglang buana ke berbagai negara.

Selain pernah melatih timnas senior negaranya, Austria, ia juga pernah menangani timnas Liechtenstein, Vietnam, Palestina, hingga Laos.

Riedl menangani timnas Indonesia pada kurun waktu 2010-2011.

Kala itu, ia menjadi menemani timnas Indonesia hingga ke final Piala AFF 2010.

Meskipun, pada partai puncak, skuad Garuda dikalahkan Malaysia dengan agregat 2-4.

@kompasdotcom

Alfred Riedl tutup usia. Selamat jalan, Coach! ##fyp ##RIP ##AlfredRiedl

? original sound - Kompas.com

Riedl kembali ke Tanah Air pada 2013 untuk menangani timnas Indonesia.

Dua tahun kemudian, PSM Makassar merekrutnya.

Pada September 2016, ia ketiga kalinya kembali melatih timnas Indonesia dan itu menjadi karier terakhirnya sebagai pelatih.

Baca juga: Alfred Riedl Meninggal Dunia karena Sakit Kanker

Masalah kesehatan menjadi kendala kenapa Riedl belum melatih lagi sejak saat itu.

"Saya bukan orang yang ambisius yang mengatakan ingin berada di bangku cadangan pada usia 75 tahun," ujar Riedl, dilansir dari Kurier.at.

"Itu tidak akan menyenangkan bagi saya juga," kata dia.

Riedl juga sempat dioperasi akibat gagal ginjal yang ia derita saat masih menangani timnas Vietnam.

Selamat jalan, Alfred...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com