Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Belanda Vs Italia, Kick-off 01.45 WIB

Kompas.com - 08/09/2020, 00:15 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Dua tim besar bertemu dalam UEFA Nations League Grup A antara Belanda menjamu Italia.

Duel panas Belanda vs Italia akan tersaji di Stadion Amsterdam ArenA pada Selasa (8/9/2020) pukul 01.45 WIB.

Link live streaming Belanda vs Italia tersedia pada akhir artikel.

Pertandingan partai akbar ini juga bakal dihiasi dengan duel dua bek terbaik dunia, Virgil van Dijk (Belanda) dan Giorgio Chiellini (Italia).

Baca juga: Belanda Vs Italia, Gli Azzurri Punya Rekor Mentereng

Keduanya juga konsisten dan menjadi pilar utama di klub masing-masing.

Virgil van Dijk merupakan bek andalan pelatih Juergen Klopp di Liverpool. Sementara Chiellini juga tampil konsisten di Juventus.

"Kita semua beruntung karena bisa melihat dua bek terbaik dunia berduel pada laga Belanda vs Italia," kata bek Juventus, Leonardo Bonucci dikutip dari situs Football Italia, Senin (7/9/2020).

"Menurut saya, Chiellini adan Van Dijk adalah dua dari lima bek terbaik di dunia saat ini," tutur Bonucci.

"Van Dijk sudah membuktikan kualitasnya di Liga Inggris dan juga timnas Belanda. Konsistensi itu membuat Van Dijk pantas mendapatkan gelar Ballon d'Or," ucap Bonucci.

Baca juga: Belanda Vs Italia, Menanti Duel Dua Bek Terbaik Dunia

"Di sisi lain, Chiellini sudah menjadi salah satu bek terbaik dunia dalam 15 tahun terakhir," kata Bonucci.

Selain dua pemain tersebut, partai besar Belanda vs Italia juga akan dihiasi oleh pemain-pemain bintang lainnya.

Pelatih Italia, Roberto Mancini, memastikan kiper utama mereka sekaligus penjaga gawang andalan AC Milan, Gianluigi Donnarumma, dimainkan.

"Para pemain hanya punya kesempatan berlatih bersama beberapa hari. Jadi, skuad saat ini sudah jauh berbeda dari yang lalu. Kami sekarang harus menjaga pemain agar tidak cedera," kata Mancini dikutip dari situs UEFA, Senin (7/9/2020).

Baca juga: Belanda Vs Italia, Donnarumma Pasti Lolos Rotasi

"Kami juga melakukan perjalanan jauh untuk ke Belanda. Jadi, kami akan lihat dulu siapa yang bisa bermain. Kami akan melakukan perubahan," tutur Mancini.

"Donnarumma pasti akan bermain pada laga melawan Belanda. Stefano Sensi kemungkinan akan disimpan. Dia tidak bisa bermain dua laga dalam tiga hari," ucap Mancini.

Duel akbar Belanda vs Italia dapat disaksikan secara live streaming melalui situs atau aplikasi Mola TV.

Adapun link live streaming Belanda vs Italia dapat diakses melalui tautan berikut >>> klik di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com