Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Arsenal Vs Liverpool di Community Shield Malam Ini

Kompas.com - 29/08/2020, 17:50 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Duel Arsenal vs Liverpool dalam ajang Community Shield menjadi pembuka gelaran kompetisi sepak bola Inggris 2020-2021.

Laga Arsenal vs Liverpool itu akan dihelat di Stadion Wembley pada Sabtu (29/8/2020).

Jalannya pertandingan Arsenal vs Liverpool bisa disaksikan melalui link live streaming yang ada di bagian akhir artikel ini.

Arsenal dan Liverpool bertemu dalam ajang Community Shield usai menjuarai Piala FA dan Premier League.

The Gunners - julukan Arsenal - dalam hal ini, berstatus sebagai kampiun Piala FA.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Jelang Laga Arsenal Vs Liverpool di Community Shield

Pierre Emerick-Aubameyang dkk menjadi juara setelah mengalahkan Chelsea 2-1 pada laga final, 1 Agustus lalu.

Sementara itu, Liverpool datang dengan predikat juara Premier League 2019-2020.

Di atas kertas Liverpool layak diunggulkan pada laga ini jika melihat sepak terjang mereka semusim lalu.

Dibandingkan dengan Arsenal, pasukan Juergen Klopp itu tampil lebih konsisten.

Namun, The Reds wajib waspada karena Arsenal memiliki track record bagus di Community Shield.

Baca juga: Community Shield Arsenal Vs Liverpool, Menanti Debut Willian bersama The Gunners

Buktinya, Arsenal berhasil memenangi tujuh dari sembilan laga terakhir mereka di Community Shield.

Tiga kemenangan di antaranya mereka petik dalam enam tahun terakhir, tepatnya pada 2014, 2015, dan 2017.

Arsenal terakhir kali merengkuh trofi Community Shield pada 2017 setelah mengalahkan Chelsea lewat adu penalti.

Adapun Liverpool kali terakhir juara Community Shield adalah pada 2006 dengan mengalahkan Chelsea 2-1.

Menariknya, saat ini baik Arsenal maupun Liverpool sama-sama telah juara Community Shield sebanyak 15 kali.

Baca juga: Arsenal Vs Liverpool, Juergen Klopp Dibayangi Keraguan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com