Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keraguan Eks Bos Real Madrid soal Hasrat Lionel Messi Pergi dari Barcelona

Kompas.com - 27/08/2020, 08:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Mantan Presiden Real Madrid, Ramon Calderon, mengungkapkan keraguannya soal hasrat Lionel Messi pergi dari Barcelona.

Ramon Calderon sepakat jika Messi adalah permata di dunia sepak bola.

Namun, soal keinginan hengkang ini tak seperti apa yang dia bayangkan, khususnya soal nilai transfer maupun besaran gaji.

Ramon Calderon berterus terang bahwa La Pulga, julukan Messi, merupakan aset tak ternilai, baik di dunia sepak bola pada umumnya maupun Barcelona sendiri.

Baca juga: Berita Transfer, AC Milan Bidik 3 Pemain Real Madrid

Hanya saja, soal jumlah mahar untuk meminang Messi yang menjadi sorotan eks bos Real Madrid itu.

Sebanyak 700 juta euro atau sekitar Rp 12 triliun harus disiapkan oleh klub lain jika ingin mendatangkan La Pulga dari Camp Nou.

Belum lagi jika jumlah tersebut didapat lewat cara yang melanggar Financial Fair Play (FFP), tentu akan menjadi masalah tambahan.

"Saya sangat yakin betul mereka (Messi dan Barcelona) akan mencapai kesepakatan yang bersahabat," kata Calderon kepada Stats Perform News dikutip Goal.

Baca juga: [POPULER BOLA] Luis Suarez Diusir via Telepon | Messi Dengar Ajakan Ronaldo

"Mereka sudah bersama selama 20 tahun," ujar dia melanjutkan.

"Messi telah memberikan segalanya untuk Barcelona, begitu sebaliknya. Mereka meraih berbagai gelar bersama. Messi juga memenangkan enam gelar Ballon d'Or."

Mantan Presiden Real Madrid itu yakin takkan ada permasalahan hukum nantinya, baik antara Barcelona dan Lionel Messi soal hasrat sang megabintang yang ingin pergi.

Calderon juga yakin bahwa Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, menginginkan Messi tetap jadi yang terbaik.

Baca juga: Prahara Messi, Kalut oleh Bayern, Gamang Koeman, hingga Ingin Pergi

"Aku kenal dia (Josep Maria Bartomeu). Dia orang yang tenang, dan dia akan mencari solusi terbaik untuk keduanya. Tidak perlu melakukan perkelahian hukum atau kontroversi apa pun," jelasnya.

"Saya akan antusias jika saya adalah presiden klub mana pun yang bisa merekrut (Messi)."

"Memang benar dia berusia 33 tahun, tapi saya yakin dia masih memiliki tiga atau empat tahun di level terbaiknya."

"Karena itu, bagaimana Anda bisa membayarnya? Real Madrid menjual Cristiano Ronaldo seharga 100 juta euro (sekitar Rp 1,7 triliun) karena dia menunjukkan bahwa dia masih sangat berharga dan akan bertahan selama beberapa tahun lagi."

Baca juga: Revolusi Barcelona Memang Kejam, tetapi Harus Dilakukan

"Saya tidak tahu (biaya Messi). Itu adalah sesuatu yang harus dipertimbangkan. Saya yakin tidak ada yang akan membayar 700 juta euro, tapi bukan itu intinya."

"Saya juga yakin Messi akan berusaha mendapatkan bayaran berapa pun untuk Barcelona. Berapa juta euro? Jujur, saya tidak tahu," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com