Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pramusim Juventus, Andrea Pirlo Langsung Pimpin Latihan Cristiano Ronaldo dkk

Kompas.com - 25/08/2020, 19:50 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Juventus mulai menggelar latihan guna menyambut musim baru. Latihan pramusim perdana juara Liga Italia 2019-2020 itu langsung dipimpin oleh sang pelatih baru, Andrea Pirlo.

Andrea Pirlo yang ditunjuk menjadi pelatih anyar Juventus menggantikan Maurizio Sarri memimpin latihan perdana tim berjulukan Si Nyonya Tua itu pada Senin (24/8/2020) waktu setempat.

Cristiano Ronaldo yang tiba di turin pada Minggu (23/8/2020) malam waktu setempat terlihat mengikuti latihan pramusim pertama Juventus di bawah arahan Pirlo.

Ronaldo mengikuti latihan bersama para pemain Juventus lainnya.

Baca juga: Di Juventus, Hanya Tiga Pemain yang Gajinya Setara atau di Bawah Pirlo

Namun, melansir dari Football Italia, latihan yang digelar di Continassa itu tidak diikuti oleh Matthijs de Ligt dan Paulo Dybala.

Kedua pemain tersebut melewatkan latihan perdana bersama Pirlo lantaran masih dalam masa pemulihan akibat cedera.

Diketahui, De Ligt baru saja menjalani operasi untuk menyembuhkan cedera di bahunya.

Sementara itu, Dybala masih harus menjalani pemulihan akibat mengalami cedera otot.

Ketika memimpin latihan pertama Juventus, Pirlo didampingi oleh beberapa stafnya termasuk asistennya, Igor Tudor.

Baca juga: Cedera Bahu, Bek Juventus Istirahat Tiga Bulan

Sesuai protokol kesehatan yang berlaku, skuad Juventus menjalani latihan dengan dibagi menjadi kelompok-kelompok kecil.

Di bawah arahan Pirlo, Cristiano Ronaldo dkk berfokus pada latihan atletik untuk memulihkan kondisi fisik mereka.

"Hari pertama latihan berjalan sangat baik. Kami berharap lebih baik lagi pada latihan berikutnya," ucap Pirlo dalam video singkat yang diunggah oleh akun Twitter resmi Juventus.

Baca juga: Berita Transfer, Juventus Siap Lepas Ronaldo Rp 1,05 Triliun

Para pemain Juventus pun sangat antusias mengikuti latihan perdana Juventus bersama Andrea Pirlo.

Salah satunya ditunjukkan oleh Leonardo Bonucci.

Melalui akun Twitter pribadinya, bek senior Si Nyonya Tua itu mengunggah foto dirinya saat berlatih bersama rekan-rekan setimnya.

"Kembal ke lapangan. Senang bisa kembali menjalani musim bersama Hitam-Putih," kicau Bonucci.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com