Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Laga RB Leipzig Vs PSG, Angel Di Maria Si "Jimat" Keberuntungan

Kompas.com - 19/08/2020, 09:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Ada beberapa fakta menarik yang tercipta usai laga RB Leipzig vs Paris Saint-Germain (PSG) di Liga Champions tadi malam.

Leipzig vs PSG merupakan laga semifinal Liga Champions yang dihelat di Stadion Da Luz, Lisbon, Portugal, Rabu (19/8/2020) dini hari WIB.

Duel tersebut dimenangi Les Parisiens - julukan Paris Saint-Germain - dengan skor 3-0.

Gol-gol kemenangan PSG masing-masing dicetak oleh Marquinhos (13'), Angel Di Maria (42'), dan Juan Bernat (56').

Baca juga: Hasil RB Leipzig Vs PSG, Les Parisiens Tembus Final Liga Champions

Hasil Liga Champions ini mengantarkan PSG ke final. Mereka akan menghadapi pemenang antara Olympique Lyon dan Bayern Muenchen.

Sebelum melangkah ke partai puncak, ada beberapa fakta tertinggal dari laga Leipzig vs PSG yang menarik untuk diketahui.

Melansir Squawka dan Opta Joe, berikut lima fakta menarik dari laga Leipzig vs PSG:

1. PSG menembus final Liga Champions untuk pertama kalinya dalam sejarah klub. Sebelumnya, prestasi terbesar klub asal Perancis itu dalam kompetisi Liga Champions adalah menembus semifinal pada musim 1994-1995.

PSG mencapai final Liga Champions pertama mereka pada pertandingan ke-110 dalam kompetisi, paling banyak dimainkan oleh tim sebelum mencapai final pertama, menyalip rekor Arsenal sebanyak 90 antara 1971-2006.

Baca juga: Leipzig Vs PSG, Di Maria Kejar Rekor Assist Ronaldo-Messi di Liga Champions

2. PSG adalah klub Perancis kelima yang tampil di final kompetisi Eropa/Liga Champions dan yang pertama sejak Monaco pada 2003-2004.

Hanya Inggris (8), Italia, dan Jerman (masing-masing 6), yang memiliki lebih banyak klub berbeda pada final kompetisi tersebut.

Baca juga: Leipzig Vs PSG, Di Maria Kejar Rekor Assist Ronaldo-Messi di Liga Champions

3. PSG selalu mencetak gol dalam 34 pertadingan terakhir di kompetisi Eropa. Mereka menyamai catatan milik Real Madrid medio 2011-2014 di Liga Champions. Tim terakhir yang mencegah PSG mencetak gol ada Manchester City pada 2016.

4. Bagi Angel Di Maria, dua assist yang dihasilkannya pada ini membuatnya sejajar dengan legenda Manchester United, Ryan Giggs.

Di Maria dan Giggs sama-sama telah mengoleksi 27 assist di Liga Champions, terhitung sejak musim 2003-2004.

Baca juga: Gol Kedua Bunuh Leipzig, PSG Memang Pantas ke Final Liga Champions

Hanya Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi saja yang memiliki catatan assist lebih banyak daripada Di Maria.

5. Di Maria tidak pernah kalah dalam 17 laga di Liga Champions ketika dirinya mencetak gol (15 menang dan 2 kalah). Winger Argentina itu telah mencetak 21 gol sejauh ini. Dia hanya kalah dari Mohamed Salah (18 laga), Gonzalo Higuain (21), dan Patrick Kluivert (25).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com