Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alberto Puig "Murka" dengan Hasil Repsol Honda pada MotoGP Ceko

Kompas.com - 12/08/2020, 09:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber MotoGP

KOMPAS.com - Alberto Puig tak senang dengan hasil yang didapat Repsol Honda pada MotoGP Ceko 2020.

Repsol Honda kembali terpuruk. Mereka lagi-lagi tak mengirim para pebalapnya ke atas podium pada MotoGP Ceko, Minggu (9/8/2020).

Di Sirkuit Brno, yang menjadi arena balap MotoGP Ceko, Alex Marquez dan Stefan Bradl finis di posisi belakang.

Alex menyelesaikan balapan di urutan ke-15. Adik Marc Marquez itu terpaut 24,597 detik dari sang juara Brad Binder (Red Bull KTM Factroy Racing).

Sementara itu, Bradl malah meraih hasil yang lebih memalukan. Pengganti Marc Marquez itu finis di urutan ke-18 alias paling buncit.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Austria 2020 Akhir Pekan Ini

Hasil ini tentu sangat memalukan. Apalagi, Repsol Honda termasuk kategori tim papan atas di MotoGP.

Bos Repsol Honda Alberto Puig pun sampai tidak bisa mengambil sisi positif dari balapan di Brno kemarin.

“Bohong jika mengatakan ada banyak hal positif akhir pekan ini," kata Puig, seperti dilansir dari laman MotoGP.

"Kami tidak bisa senang dengan hasil kami. Kami hanya harus menerima apa adanya dan menunggu waktu yang lebih baik," imbuhnya.

Repsol Honda memang babak belur sejak cederanya Marquez pada seri pertama musim ini, MotoGP Spanyol.

Baca juga: Bos Honda Akui Pengganti Marc Marquez Alami Kesulitan pada MotoGP Ceko

Sudah dua balapan berturut-turut (MotoGP Andalusia dan Ceko) mereka tidak diperkuat sang juara bertahan.

Selama itu pula mereka tidak pernah meraih podium, termasuk pada MotoGP Spanyol saat Marquez crash.

Akhir pekan ini, MotoGP 2020 menyambangi Austria untuk menggelar seri keempat dan kelima.

Seri keempat bertajuk MotoGP Austria, dan seri kelima bernama MotoGP Styria.

Dua seri balap itu sama-sama digelar di Sirkuit Red Bull Ring, tetapi dengan waktu yang berbeda.

Baca juga: Ada Kesalahan Honda di Balik Kemenangan Brad Binder pada MotoGP Ceko

MotoGP Austria dijadwalkan bergulir pada 14-16 Agustus, sedangkan Styria seminggu setelahnya atau 21-23 Agustus.

Repsol Honda kembali tidak bisa diperkuat Marquez pada seri Austria. Namun, mereka baru mengonfirmasi bahwa Marquez masih absen pada MotoGP Austria saja.

Posisinya bakal kembali digantikan oleh Stefan Bradl.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com