Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pernyataan Mengejutkan Maurizio Sarri Usai Laga Juventus Vs Lyon

Kompas.com - 08/08/2020, 09:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Maurizio Sarri membuat pernyataan mengejutkan selepas laga Juventus vs Olympique Lyon di Liga Champions. Apa itu?

Juventus menghadapi Olympique pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Allianz, Jumat (7/8/2020) atau Sabtu (8/8/2020) dini hari WIB.

Kali ini, Si Nyonya Besar berhasil mengalahkan Lyon dengan skor tipis 2-1.

Dua gol Juventus semuanya diborong Cristiano Ronaldo pada menit ke-43 (p), dan 60'.

Adapun satu gol Lyon dicetak Memphis Depay lewat eksekusi penalti pada menit ke-12.

Baca juga: Hasil Juventus Vs Lyon, Cristiano Ronaldo dkk Tersingkir

Hasil tersebut membalas kekalahan 0-1 Juventus dari Lyon pada leg pertama di Parc Olympique Lyonnais, Februari lalu.

Namun, kemenangan itu tidak cukup mengantarkan Juventus ke perempat final Liga Champions.

Mereka harus tersingkir karena Lyon unggul gol tandang, meskipun secara agregat imbang 2-2.

Kegagalan ini mengecewakan karena Juventus sebenarnya lebih difavoritkan untuk lolos.

Kendati demikian, pelatih Juventus Maurizio Sarri menanggapi santai hasil ini karena dia memang tidak berharap banyak.

Baca juga: Hasil Liga Champions - Man City ke Perempat Final, Juventus Tersingkir

"Saya memang tidak berharap banyak. Lagipula tim sudah menampilkan performa luar biasa malam ini," kata Sarri, seperti dilansir dari Football Italia.

"Kami tertinggal dari gol penalti pada 10 menit pertama dan sempat membuat panik. Tetapi, kami bisa memenangkan pertandingan, menciptakan enam hingga tujuh peluang mencetak gol," imbuhnya.

"Saya membuang kekecewaan karena tim bermain sangat baik malam ini. Mereka menunjukkan karakter dan memberikan segalanya, sehingga saya pulang dengan perasaan gembira," kata mantan pelatih Napoli dan Chelsea itu.

Sarri menambahkan, kegagalan timnya ini lebih karena faktor ketidakberuntungan pada leg pertama.

Baca juga: Juventus Vs Lyon - Disingkirkan Wakil Perancis, Bianconeri Ukir Sejarah Kelam

"Kami tersingkir karena leg pertama, tepatnya pada babak pertama leg pertama, sangat disayangkan," kata Sarri.

"Kompetisi ini tanpa kompromi karena setelah kami mendapatkan hasil memuaskan, kami masih bisa tersingkir," imbuhnya.

Dengan demikian, Juventus hanya mengakhiri musim 2019-2020 dengan satu gelar juara di Liga Italia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com