Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Takut Mike Tyson Tak Peduli Regulasi, Roy Jones Jr Siap Perang di Ring

Kompas.com - 06/08/2020, 11:20 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Roy Jones Jr mengungkapkan bahwa dirinya siap menghadapi segala kemungkinan saat masuk ring kontra Mike Tyson untuk sebuah laga ekshibisi pada 12 September 2020.

Mike Tyson (54 tahun) dan Roy Jones Jr (51) bakal berduel dalam sebuah laga ekshibisi delapan ronde.

Demi keselamatan kedua fighter, pertarungan bakal berlangsung dalam regulasi ketat.

Komisi Atletik Negara Bagian California (CSAC) telah menetapkan bahwa duel akan dihentikan ketika ada wajah salah satu petinju tergores.

Tyson dan Jones Jr juga bakal mengenakan sarung tinju yang lebih berat yaitu 12 ons (340 gram) alih-alih 10 ons (283 gram) yang merupakan standar di kelas berat.

Baca juga: Reaksi Conor McGregor Usai Mike Tyson Sentil Bakal Menghajarnya

Ketua CSAC, Andy Foster, mengutarakan bahwa pihaknya akan memberlakukan duel ini sebagai sesi sparring antara dua petarung yang sudah pensiun.

Namun, seperti diungkapkan Boxingscene, Mike Tyson telah berkoar kepada media untuk memberikan segalanya pada duel nanti.

Ia berniat meng-KO lawannya apabila ada kesempatan di dalam ring.

Mendengar ini, Jones pun mempersiapkan diri untuk menghadapi duel yang keras.

Mantan juara empat divisi berat tersebut mengaku memberlakukan duel ini selayaknya pertarungan reguler.

"Ini sesi sparring, tetapi Anda harus ingat, saya orang kecil di sini," tutur Jones kepada Yahoo Sports.

"Andy Foster tak bisa mengontrol Mike pada waktu dirinya masuk ring. Saya harus mempertahankan diri selayaknya berada dalam duel sesungguhnya," lanjut Jones.

Baca juga: Duel Mike Tyson Vs Roy Jones Jr Akan Dihentikan jika Ada Wajah yang Tergores

"Jika Mike masuk ke ring dan mulai memukul keras, apa yang harus saya lakukan? Menatap Andy?"

Baginya, perkataan ketua CSAC tersebut bukan jaminan sama sekali ketika adrenalin sudah mengambil alih.

"Tentu saja tidak! Saya harus mempertahankan diri. Saya dengar apa perkataan Andy Foster. Namun, saya juga tahu apa yang Mike ucapkan."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com