Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Italia - Juara Malam Ini, Juventus?

Kompas.com - 23/07/2020, 10:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Rangkaian pertandingan pada pekan ke-35 Liga Italia ditutup dengan partai yang melibatkan Juventus dan Lazio.

Juventus akan bertandang ke markas Udinese di Stadion Dacia Arena, Jumat (24/7/2020) dini hari WIB.

Kemenangan pada laga kontra Udinese bakal membuat Juventus keluar sebagai juara Liga Italia musim ini. Mengapa?

Juventus saat ini bercokol di puncak klasemen Liga Italia dengan 80 poin dari 34 pertandingan.

Baca juga: Sulit Kejar Juventus, Inter Milan Coba Lagi Musim Depan

Mereka unggul enam poin dari Atalanta (74 poin) di peringkat kedua, yang sudah memainkan satu laga lebih banyak.

Jika menang atas Udinese, Juventus akan memperlebar jarak menjadi sembilan poin dari Atalanta.

Dengan tiga pertandingan tersisa, poin Juventus memang masih bisa disamai Atalanta, dengan asumsi Bianconeri selalu kalah.

Namun, jika skenario itu terjadi, Si Nyonya Besar tetap scudetto karena unggul head-to-head atas La Dea - julukan Atalanta.

Pada pertemuan pertama di markas Atalanta, Juventus menang 2-1. Sementara, pada pertemuan kedua, mereka bermain imbang di Turin.

Kesempatan Juventus untuk meraih kemenangan pada pertandingan kali ini cukup terbuka.

Baca juga: Maurizio Sarri Dipastikan Tetap Jadi Pelatih Juventus Musim Depan

Mereka sedang dalam kondisi yang cukup baik setelah tidak pernah kalah dalam tiga pertandingan terakhir.

Terbaru, skuad arahan Maurizio Sarri menang 2-1 atas Lazio di Stadion Allianz, Selasa (21/7/2020) dini hari WIB.

Sementara itu, Udinese kebalikannya. Pasukan Zebra tak pernah menang dalam tiga laga pamungkas.

Pekan lalu, mereka takluk 1-2 dari Napoli di San Paolo, Senin (20/7/2020) dini hari WIB.

Pada laga lainnya, Lazio akan menjamu Cagliari di Stadion Olimpico, Roma.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com