Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemenang Ballon d'Or 2006 Minta Ibrahimovic Bertahan di AC Milan, tetapi...

Kompas.com - 15/07/2020, 18:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Fabio Cannavaro berharap Zlatan Ibrahimovic bertahan di AC Milan. Namun, jika terpaksa pindah, bomber Swedia itu disarankan bergabung dengan klub Italia lainnya.

Kontrak Zlatan Ibrahimovic di AC Milan akan habis seiring dengan berakhirnya musim 2019-2020.

Belum ada tanda-tanda dari kedua belah pihak untuk memperpanjang durasi kerja sama.

Namun, beberapa hari yang lalu, Ibrahimovic memberi kode bahwa dirinya akan pergi dari AC Milan dengan pertimbangan berbagai hal.

Baca juga: Napoli Vs Milan, Ibrahimovic Tampil Melempem dan Marah

Jika itu benar terjadi, maka AC Milan bakal kehilangan sosok panutan yang memimpin kebangkitan mereka pada paruh kedua musim ini.

Melihat situasi tersebut, Fabio Cannavaro, yang pernah satu seragam dengan Ibrahimovic di Juventus, memberikan pendapatnya.

Menurut pemenang Ballon d'Or 2006 itu, Ibrahimovic lebih baik bertahan di AC Milan.

Namun, jika harus pindah, Cannavaro menyarankan Ibrahimovic untuk bergabung dengan klub Italia lainnya.

Baca juga: Ada Mike Tyson, Muhammad Ali, dan Bruce Lee di Dalam Tubuh Ibrahimovic

"Saya kenal Ibra dengan baik ketika dia bergabung dengan Juventus waktu dia masih sangat muda," ujar Cannavaro, seperti dilansir dari Forza Italian Football, Rabu (15/7/2020).

"Dia pemain yang luar biasa dan selalu berjaya di mana pun dia bermain. Saya berharap dia terus bermain dan bersenang-senang," imbuhnya.

"Dia melakukan dengan baik sejauh ini. Saya berharap dia bertahn di AC Milan atau pindah ke tim Italia lainnya," ucap pria 46 tahun itu.

Zlatan Ibrahimovic datang ke AC Milan secara gratis dari LA Galaxy pada Januari lalu.

Baca juga: Ibrahimovic: Jika Saya Dipertahankan, AC Milan Scudetto Musim Depan

Sejauh ini, penyerang 38 tahun itu terlibat dalam 14 pertandingan AC Milan di semua kompetisi dengan catatan enam gol dan tiga assist.

Kontribusinya itu mampu membantu AC Milan memperbaiki posisinya di klasemen Liga Italia dan kembali bersaing untuk finis di zona Eropa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com