Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak I Bilbao Vs Madrid - Skor Imbang, Bek Muda Los Blancos Jadi Celah Lawan

Kompas.com - 05/07/2020, 19:55 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Babak pertama Athletic Bilbao vs Real Madrid berakhir dengan skor imbang tanpa gol.

Duel Bilbao vs Madrid berlangsung di San Mames, Minggu (5/7/2020) malam WIB.

Kedua tim benyak memainkan bola di tengah guna meraba-raba celah pertahanan masing-masing tim pada awal laga.

Athletic Bilbao dan Real Madrid begitu sabar mencari kelemahan lawan.

Tuan rumah sempat menggertak lewat lewat sundulan Raul Garcia pada menit ke-16. Akan tetapi, kiper Thibaut Courtois masih mampu menepisnya.

Baca juga: Bilbao Vs Madrid - Demi Juara Liga Spanyol, Los Blancos Siap Ngegas

Real Madrid sebenarnya mampu membalas serangan dari Bilbao. Hanya, setiap percobaan yang mereka buat belum mengarah ke gawang hingga pertengahan laga.

Sebaliknya, Bilbao yang memiliki penguasaan bola lebih rendah selalu berhasil membuat serangan berbahaya ke gawang Los Blancos.

Pada menit ke-36, Bilbao memiliki peluang emas lewat tendangan cungkil Inaki Williams yang menerima umpan backheel dari Raul Garcia.

Namun, peluang tersebut tak dianggap lantaran Williams berada di posisi offside.

Baca juga: Kalah Saing dari Real Madrid, Pelatih Barcelona Cuek Jika Ditendang

Kerja sama Williams dengan Raul Garcia maupun pemain Bilbao lainnya yang menembus pertahanan Los Blancos bisa menjadi catatan bagi pelatih Madrid, Zinedine Zidane.

Khususnya penampilan Eder Militao yang berkali-kali bisa menjadi celah lawan. Bek berusia 22 tahun itu menggantikan peran Raphael Varane yang cedera.

Skor 0-0 bertahan hingga peluit tanda babak pertama dibunyikan.

Susunan Pemain:

Athletic Bilbao (4-4-2): 1-Unai Simon; 17-Yuri Berchiche, 4-Inigo Martinez, 5-Yeray Alvarez, 21-Andre Capa; 11-Inigo Cordoba, 14-Dani Garcia, 8-Unai Lopez, Iker Muniain; 9-Inaki Williams, 22-Raul Garcia.

Baca juga: Athletic Bilbao Vs Real Madrid, Eden Hazard Absen Lagi

Pelatih: Gaizka Garitano

Real Madrid (4-3-3): 13-Thibaut Courtois; 2-Carvajal, 4-Sergio Ramos, 3-Eder Militao, 12-Marcelo; 10-Luka Modric, 14-Casemiro, 15-Federico Valverde; 20-Marco Asensio, 9-Karim Benzema, 27-Rodrygo Goes.

Pelatih: Zinedine Zidane

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com