KOMPAS.com - Jornada 33 La Liga atau kompetisi kasta teratas Liga Spanyol akan menyajikan partai seru Barcelona vs Atletico Madrid.
Duel Barcelona vs Atletico bakal digelar di Stadion Camp Nou pada Selasa (30/6/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Laga kandang menjamu Barcelona akan menjadi ujian berat bagi Barcelona yang saat ini tertinggal dari Real Madrid di klasemen La Liga.
Lionel Messi dkk saat ini berada di peringkat kedua klasemen La Liga dengan koleksi 69 poin dari 32 laga, terpaut dua angka dari Real Madrid yang menguasai puncak klasemen.
Baca juga: Jadwal Liga Spanyol Malam Ini, Barcelona Vs Atletico Madrid
Barcelona wajib memenangi laga kontra Atletico jika tidak ingin tertinggal terlalu jauh dari Real Madrid.
Dihadapkan pada misi wajib menang ketika bersua Atletico, internal Barcelona malah dirundung masalah.
Lionel Messi dikabarkan sedang terlibat konflik dengan pelatih Barcelona, Quique Setien, setelah mereka ditahan imbang 2-2 oleh Celta Vigo pada laga pekan ke-32.
Pada pertandingan tersebut, Messi kedapatan tidak menghiraukan instruksi yang diberikan oleh asisten Setien, Eder Sarabia.
Insiden itu kabarnya membuat kondisi ruang ganti Barcelona memanas.
Baca juga: Barcelona Vs Atletico Madrid, Setien Panggil 23 Pemain Terbaik
Menanggapi hal tersebut, Diego Simeone selaku pelatih Atletico Madrid mengaku tidak mau ikut campur dengan apa yang sedang terjadi di internal Barcelona.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.