Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebohongan di Balik Duel Terakhir Mike Tyson, "Libatkan" Muhammad Ali

Kompas.com - 15/06/2020, 18:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Terdapat satu kebohongan yang melibatkan Muhammad Ali di balik duel terakhir Mike Tyson di ring tinju.

Terakhir kali Mike Tyson bertarung di ring tinju adalah ketika menghadapi Kevin McBride di MCI Arena, 11 Juni 2005.

Meski tampil mendominasi pada awal pertarungan, Mike Tyson tampak kelelahan ketika memasuki ronde kelima.

Menjelang akhir ronde keenam, Mike Tyson bahkan sempat terjatuh hingga terduduk di depan tali ring.

Baca juga: Mike Tyson Jadi Sumber Kekuatan Tyson Fury Bangkit dari Keterpurukan

Momen itu membuat heboh sekitar 20.000 fans yang hadir di MCI Arena karena sorot mata Mike Tyson seperti kosong saat disorot kamera.

Sebelum ronde ketujuh dimulai, Mike Tyson membuat dua keputusan kontroversial.

Mike Tyson yang terlihat kelelahan menyatakan menyerah dari pertarungan sekaligus pensiun menjadi petinju.

Tidak ada yang menyangka Kevin McBride saat itu bisa menang hingga membuat Mike Tyson pensiun.

Namun, tidak demikian dengan pelatih Kevin McBride saat itu, Packie Collins.

Packie Collins sejak awal sudah percaya Kevin McBride bisa menang karena kondisi Mike Tyson sudah tidak lagi prima.

Baca juga: Mike Tyson Juga Manusia, Pernah Gugup dan Merugi

Dalam Podcast Rocky Road:Rewind, Packie Collins menceritakan proses bagaimana latihan Kevin McBride sebelum melawan Mike Tyson.

Menurut Collins, salah satu kesulitan menjadi pelatih adalah membangun kepercayaan diri dan mental bertanding petinju.

Hal itu juga dihadapi Collins ketika menjadi pelatih Kevin McBride.

Menurut dia, Kevin McBride masih tidak percaya diri beberapa jam sebelum melawan Mike Tyson meski sudah menjalani pemusatan latihan selama dua bulan.

Semua itu berubah ketika Collins berbohong kepada Kevin McBride tidak lama setelah mengunjungi ruang ganti Mike Tyson di MCI Arena.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com