Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Witan Sulaiman Debut Tim Inti, Main 35 Menit pada Laga Resmi

Kompas.com - 14/06/2020, 06:50 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Pemain timnas Indonesia U19, Witan Sulaiman, berhasil masuk ke skuad utama tim asal Serbia, FK Radnik Surdulica, dalam laga resmi.

Witan Sulaiman melakoni laga debutnya di FK Radnik Surdulica dalam ajang Liga Serbia pada Sabtu (13/6/2020) atau Minggu dini hari WIB.

Dia tampil dalam laga FK Radnik Surdulica vs Radnicki Nis di Stadion FK Radnik.

Laga tersebut merupakan salah satu pertandingan Liga Serbia pada pekan ke-29.

Melansir BolaSport, Witan masuk pada menit ke-65 menggantikan striker utama FK Radnik Surdulica, Bogdan Stamenkovic.

Baca juga: Debut Witan Sulaiman di Tim Baru, Bantu Memenangkan Laga

Ini adalah laga debut Witan Sulaiman di FK Radnik Surdulica sejak didatangkan Februari 2020.

Akan tetapi, Pemain berusia 18 tahun itu gagal membawa timnya menang pada laga debutnya. FK Radnik Surdulica harus tumbang dengan skor 2-4.

Akibat kekalahan ini, FK Radnik Surdulica melorot ke posisi ke-12 klasemen sementara.

Mereka belum sepenuhnya aman dari degradasi ataupun play-off degradasi.

Kini FK Radnik Surdulica setidaknya butuh hasil imbang di laga terakhir untuk memastikan mereka aman tetap berlaga di Liga Super Serbia musim depan.

Baca juga: Sempat Antar Timnas ke Piala Asia U19, Fakhri Husaini Kini Latih Tim PON Aceh

Sebelumnya Witan sudah terlihat ikut latihan bersama skuat FK Radnik Surdulica, pada Rabu (10/6/2020) siang waktu setempat.

Ini merupakan latihan perdana Witan pasca-pandemi virus corona atau Covid-19.

Kurang lebih selama dua bulan, Witan memutuskan kembali ke Indonesia menyusul diberhentikannya Liga Serbia.

Sahabat Egy Maulana Vikri ini juga sempat mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia arahan Shin Tae-yong secara virtual sejak 14 Mei 2020.

Baca juga: Gelandang Timnas AS: Anda Bisa Sebut Donald Trump Orang yang Rasis

Walau kedua tim sudah tak berpeluang meraih juara, namun punya kepentingan berbeda.

FK Radnik Surdulica tentu ingin bertahan dan menghindari degradasi. Sementara Radnicki menargetkan finis di empat besar. (Bagas Reza Murti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com