Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Buruk bagi AC Milan, Ibrahimovic Terancam Absen hingga Akhir Musim

Kompas.com - 26/05/2020, 07:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Kabar buruk menghampiri AC Milan terkait kondisi penyerang mereka, Zlatan Ibrahimovic.

Melansir dari Sky Sports, AC Milan terancam kehilangan Ibrahimovic hingga akhir musim karena bomber gaek asal Swedia itu mengalami cedera.

Ibrahimovic dilaporkan mengalami cedera Achilles (urat yang menghubungkan otot betis ke tumit) ketika berlatih pada Senin (25/5/2020) waktu setempat.

Eks pemain Juventus dan Inter Milan itu dihantam cedera pada saat mencoba melepaskan tembakan.

Baca juga: Zlatan Ibrahimovic Punya Salah Satu Persamaan dengan Michael Jordan

Setelah mengalami cedera tersebut, Ibrahimovic akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut sesegara mungkin.

Namun, bomber berusia 38 tahun itu dikhawatirkan bakal absen hingga akhir musim ini.

Jika itu terjadi, absennya Ibrahimovic akan menjadi kehilangan besar bagi AC Milan.

Sebab, Ibra mampu menunjukkan penampilan apik sejak bergabung dengan AC Milan pada Januari 2020.

Baca juga: Jadi Korban Vandalisme, Patung Zlatan Ibrahimovic Bakal Dipindahkan

Dari delapan penampilan di Serie A, ia mampu mencatatkan tiga gol dan satu assist.

Sementara itu di ajang Coppa Italia, Ibrahimovic telah membukukan satu gol dari dua pertandingan.

Ibrahimovic kembali ke AC Milan setelah kontraknya di LA Galaxy habis.

Klub berjuluk I Rossoneri itu mengikat Ibrahimovic dengan kontrak jangka pendek selama enam bulan.

Baca juga: Seluruh Pemain di Liga Italia Butuh 4 Pekan Latihan Sebelum Kembali Berlaga

Akan tetapi, AC Milan memiliki opsi untuk menambah durasi kontrak Ibrahimovic pada akhir musim nanti.

Terlepas dari kabar buruk yang menimpa AC Milan terkait kondisi Zlatan Ibrahimovic, kompetisi Serie A dikabarkan bakal kembali digulirkan pada pertengahan Juni 2020.

Pemerintah Italia dan otoritas Serie A dilaporkan sedang merancang protokol kesehatan untuk melanjutkan kompetisi kasta teratas Liga Italia tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Sky Sports
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com