Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Bundesliga Pekan Ke-27, Dortmund dan Muenchen Main Malam Ini

Kompas.com - 23/05/2020, 06:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Borrussia Dortmund dan Bayern Muenchen bakal bersaing ketat dalam lanjutan Bundesliga, kasta tertinggi Liga Jerman, pekan ke-27.

Dortmund dan Muenchen menjadi dua tim yang menempati posisi tertinggi di papan klasemen sementara Bundesliga.

Muenchen memimpin dengan unggul satu poin dibanding Dortmund, yakni 55 poin.

Bayern Muenchen akan menjamu Eintracht Frankfurt, sedangkan Borussia Dortmund bertandang ke markas Wolfsburg.

Hasil pertandingan pada Sabtu (23/5/2020) malam WIB tersebut tentu memengaruhi posisi mereka.

Baca juga: Resmi, Lukasz Piszczek Perpanjang Kontrak Satu Musim Lagi di Borussia Dortmund

Adapun Liga Jerman pekan ke-27 ini dibuka lewat pertarungan sengit satu kota, Derby Berlin.

Duel Hertha Berlin vs Union Berlin terasa semakin panas mengingat sejarah sebelum runtuhnya tembok Berlin.

Tuan rumah Hertha Berlin merupakan wakil klub Jerman Barat, sedangkan Union Berlin adalah wakil Jerman Timur.

Hertha tampaknya sedang dalam motivasi tinggi mengingat meraih kemenangan pada pekan sebelumnya, yakni menang 3-0 ketika bertamu ke markas Hoffenheim.

Baca juga: Jika Haaland Pemain Bagus, Mengapa Dia Bermain di Dortmund?

Sebaliknya, Union menderita kekalahan dari pemuncak klasemen Bundesliga, Bayern Muenchen.

Pertandingan Hertha Berlin vs Union Berlin akan berlangsung di Olympiastadion pada Sabtu pukul 01.30 WIB.

Laga pembuka tersebut rencananya dilanjutkan pada Sabtu malam dengan lima pertandingan sekaligus.

Empat pertandingan akan tersaji pada pukul 20.30 WIB, sedangkan satu sisanya pada pukul 23.30 WIB.

Baca juga: Pelajaran dari Muenchen 2012: Satu Sepak Pojok yang Mematikan

Salah satu laga pada pukul 20.30 WIB diisi dengan Borussia Dortmund yang bertamu ke markas Wolfsburg.

Kemudian, pada pukul 23.30 WIB Bayern Muenchen bakal menjamu Eintracht Frankfurt.

Hasil pertandingan Si Kuning Hitam, julukan Dortmund, ataupun Bayern Muenchen memengaruhi posisi di klasemen.

Bayern unggul satu poin daripada Si Kuning Hitam di papan klasemen.

Esoknya, Minggu (24/5/2020), tiga pertandingan menghiasi layar kaca pencinta sepak bola.

Berikut jadwal lengkap Bundesliga, kasta tertinggi Liga Jerman, pekan ke-27:

Baca juga: Bundesliga Putri Digelar Kembali 29 Mei 2020

Sabtu (23/5/2020):
01.30 WIB: Hertha Berlin vs Union Berlin
20.30 WIB:
- Freiburg vs Bremen
- Paderborn vs Hoffenheim
- Wolfsburg vs Borussia Dortmund
- Moenchengladbach vs Leverkusen
23.30 WIB: Bayern Muenchen vs Eintracht Frankfurt

Minggu (24/5/2020):
18.30 WIB: Schalke 04 vs Augsburg
20.30 WIB: Mainz 05 vs Red Bull Leipzig
23.00 WIB: FC Koln vs Fortuna Dusseldorf

Pertandingan dapat disaksikan melalui aplikasi maupun live streaming dari Mola TV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com