Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Pemain Real Madrid Ditangkap Polisi atas Dugaan Perdagangan Narkoba

Kompas.com - 13/05/2020, 19:00 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan pemain Real Madrid, Edwin Congo, ditangkap kepolisian Spanyol diduga karena terjerat kasus narkoba.

Dilansir BolaSport dari Football Espana, Edwin Congo ditangkap polisi di kediamannya pada Selasa (13/5/2020) waktu Spanyol.

Penangkapan Edwin Congo merupakan bagian dari investigasi polisi setempat setelah mendapatkan informasi terkait perdagangan obat terlarang jenis kokain hingga lintas negara.

Ketika penangkapan, Edwin Congo dicecar banyak pertanyaan oleh polisi atas keterlibatannya dalam perdagangan narkoba.

Baca juga: Real Madrid Gelar Latihan Perdana Setelah Liga Spanyol Ditangguhkan

Namun, Edwin Congo langsung dilepaskan kembali pada hari yang sama dan tidak ditahan lebih lama.

Tidak hanya Edwin Congo, beberapa orang yang ikut terlibat ditangkap dan diinterogasi terkait kasus ini.

Saat ini, otoritas Spanyol memang tengah mencoba memanfaatkan situasi lockdown akibat virus corona untuk mengatasi masalah penyelundupan narkoba dari Amerika Selatan dan Tengah.

Edwin Congo sendiri merupakan pesepak bola asal Kolombia.

Baca juga: 15 Juni 2020, Batas Waktu Real Madrid untuk Aubameyang

Ia tercatat pernah berseragam Real Madrid pada periode 1999 hingga 2002.

Saat itu, Edwin Congo didatangkan Los Blancos dari klub Kolombia, Once Caldas.

Meski demikian, Edwin Congo tercatat tidak pernah bermain bagi tim senior Real Madrid.

Edwin Congo lebih banyak menjalani masa peminjaman dengan bermain bagi Real Valladolid, VItoria Guimaraes, dan Toulouse.

Baca juga: Kalahkan Rival Abadi, Real Madrid Jadi Tim dengan Pengikut Terbanyak di Instagram

Selepas meninggalkan Real Madrid, Edwin Congo berkelana di sejumlah klub baik itu di Spanyol maupun negara Eropa lain.

Terakhir, pria yang kini berusia 43 tahun itu bermain bagi klub UD Benissa.

Terkini, Edwin Congo juga tampil di stasiun televisi Spanyol sebagai pundit.

Tercatat ia pernah muncul dalam acara televisi terkenal Spanyol, El Chiringuito de Jugones. (Aulii Reza Atman)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com