Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Legenda AS Roma Serahkan Ban Kapten kepada Francesco Totti

Kompas.com - 03/05/2020, 03:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Goal

KOMPAS.com - Mantan bek AS Roma, Aldair, mengungkapkan alasan mengapa ia memberikan ban kapten kepada Francesco Totti.

Aldair tercatat membela AS Roma selama 13 musim, dari 1990 hingga 2003.

Eks pemain asal Brasil itu mencatatkan 20 gol dari 436 penampilan bersama AS Roma di semua kompetisi.

Aldair merupakan kapten AS Roma sebelum Totti. Ia menyerahkan ban kapten kepada Totti pada 1998.

Ketika dipercaya menjadi kapten tim utama AS Roma, Totti masih berusia 22 tahun.

Baca juga: Totti Pernah Berusaha Boyong New Pirlo ke AS Roma

Totti pun tercatat sebagai kapten termuda dalam sejarah klub berjuluk I Giallorossi tersebut.

Aldair merelakan ban kapten kepada Totti karena ia meyakini sosok kelahiran Roma itu akan menjadi pemain penting di klub.

"Saat itu para pemain melakukan voting untuk memilih kapten. Ada beberapa nama yang diajukan, tetapi mayoritas pemain memilih saya sebagai kapten," ungkap Aldair kepada ESPN Brasil, seperti dikutip dari Football Italia.

"Namun saya pikir (ban kapten) waktu itu akan sangat berarti bagi Totti," imbuhnya.

"Totti adalah pemain dengan talenta terbaik dan juga pendukung klub ini. Sangat penting baginya untuk menjadi kapten dan memimpin tim ini. Jadi saya menyerahkan ban kapten kepadanya," tutur Aldair.

Baca juga: Pernah Ditendang Totti, Balotelli: Dia Belum Minta Maaf

Keputusan Aldair untuk menyerahkan ban kapten AS Roma kepada Totti terbukti merupakan pilihan yang tepat.

Totti menjadi pemimpin AS Roma ketika mereka meraih scudetto Serie A musim 2000-2001.

"Saya membuat pilihan yang tepat. Totti adalah pemain yang tidak banyak bicara, seperti halnya saya. Kami hanya berbicara ketika dibutuhkan di ruang ganti," kata Aldair.

"Saya melihatnya berkembang dan tahu apa yang telah dia lakukan. Tidak banyak pemain di dunia ini yang seperti dia, yang selamanya bermain untuk satu klub," ucapnya.

Baca juga: Alasan Francesco Totti Menolak Real Madrid Era Los Galacticos

Totti menghabiskan 25 musim bermain untuk AS Roma.

Bersama I Giallorossi, Totti sukses meraih satu scudetto, dua Coppa Italia, dan dua Supercopa Italiana.

Totti yang merupakan anggota timnas Italia saat menjuarai Piala Dunia 2006 gantung sepatu pada akhir musim 2016-2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Goal
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com