Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Gabung Inter Milan, Lautaro Martinez Pernah Tolak Real Madrid

Kompas.com - 04/04/2020, 15:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber AS

KOMPAS.com - Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez, kini menjadi salah satu striker muda yang diperhitungkan di Eropa.

Pada musim keduanya bersama Inter Milan, Lautaro sejauh ini telah membukukan 17 gol dari 31 penampilan di semua ajang, sebelum kompetisi dihentikan akibat mewabahnya virus corona.

Penampilan apik pemain berusia 22 tahun itu kabarnya membuat Barcelona tertarik untuk memboyong pemain asal Argentina tersebut.

Kubu Barcelona dilaporkan siap menebus klausul pelepasan Lautaro yang mencapai 111 juta euro atau sekitar Rp 1,9 triliun.

Baca juga: Lautaro Martinez Diincar Barcelona, Zanetti: Dia Bahagia di Inter Milan

Namun, sebelum bersinar bersama Inter Milan, Lautaro ternyata pernah menolak tawaran untuk bergabung dengan Real Madrid.

Hal tersebut diungkapkan oleh Victor Blanco yang merupakan presiden klub Racing Club de Avellanda, mantan klub Lautaro.

"Ketika berada di tim muda dan usianya masih 18 tahun, Lautaro mengatakan tidak untuk tawaran Real Madrid," ungkap Blanco seperti dilansir dari AS.

"Mereka datang untuk Lautaro dan ingin meminjamnya dengan opsi pembelian," imbuh Blanco.

"Lautaro menolaknya karena dia ingin merasakan kesuksesan bersama Racing sebelum pergi. Dia bertahan dan tidak menutupinya. Dia benar-benar memiliki tujuan," beber Blanco.

Baca juga: Fokus di Inter Milan, Lautaro Martinez Belum Pikirkan Barcelona

Lebih lanjut, Blanco menjelaskan bahwa tawaran yang disodorkan Real Madrid untuk memboyong Lautaro terbilang cukup besar.

"Mereka sudah dekat untuk memboyong Lautaro dan menempatkannya di tim akademi. Mereka benar-benar menaruh perhatian pada bakatnya," tutur Blanco.

"Tawaran yang mereka ajukan tidaklah kecil dan Racing akan mendapatkan keuntungan yang besar. Namun, Lautaro tahu apa yang dia inginkan," tegas Blanco.

Sempat menolak tawaran Real Madrid, Lautaro kemudian sepakat untuk meninggalkan Racing ketika ada tawaran dari Inter Milan.

Baca juga: Ashley Young Ingin Bertahan Lebih Lama di Inter Milan

Inter Milan menebus Lautaro dari Racing dengan mahar sebesar 25 juta euro (Rp 447 miliar) pada bursa transfer musim panas 2018.

Victor Blanco mengaku hingga saat ini masih mengikuti perkembangan Lautaro di Inter Milan.

Ia pun gembira dengan penampilan Lautaro bersama tim berjuluk I Nerazzurri tersebut.

"Saya mencintainya. Dia bersikap baik kepada klub dan itu menjadi contoh," tutur Blanco.

"Dia beradaptasi dengan cepat, bermain bersama tim utama kami, dan sekarang berada di Eropa. Lautaro menunjukkan apa yang bisa dia lakukan," kata Blanco mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com