Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Nama Egy Maulana Vikri dalam Daftar Pewaris Lionel Messi

Kompas.com - 27/03/2020, 13:00 WIB
Angga Setiawan,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain Indonesia, Egy Maulana Vikri, masuk dalam daftar pemain yang layak dijuluki penerus mega bintang Barcelona, Lionel Messi.

Masuknya nama Egy Maulana Vikri sebagai salah satu pewaris Lionel Messi diberitakan oleh media kenamaan asal Inggris, The Sun saat dilansir oleh BolaSport.

Awal mula The Sun mewartakan artikel tentang daftar pewaris Lionel Messi muncul ketika ada isu transfer pemain muda asal Turki, Abdulkadir Omur.

Abdulkadir Omur merupakan seorang pemain muda sebuah klub Liga Super Turki, Trabzonspor.

Baca juga: Radja Nainggolan Lindungi Diri dan Istri yang Idap Kanker dari Corona

Kala itu dia dikabarkan masuk dalam radar pemain incaran pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

Penampilan gemilang Abdulkadir Omur membuatnya dijuluki sebagai "Messi dari Turki".

The Sun akhirnya membahas beberapa pemain dari seluruh dunia yang layak dijuluki sebagai penerus Messi.

Salah satu nama yang masuk dalam pembahasan The Sun adalah pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Baca juga: Ibunda Presiden Jokowi Meninggal Dunia, Persija Ucapkan Belasungkawa

Menurut The Sun, pemain Lechia Gdansk itu merupakan sosok pesepak bola Internasional yang penuh keajaiban di level muda.

The Sun, saat itu, menyebut Egy Maulana Vikri sudah mengemas 15 gol dalam 16 pertandingan bersama timnas U19 Indonesia.

Egy Maulana sendiri saat ini masih memperkuat klub muda asal Polandia, Lechia Gdansk II.

Pemain kelahiran Medan itu tercatat baru satu kali tampil bersama tim senior Lechia Gdansk di kasta tertinggi Liga Polandia, Ekstraklasa.

Baca juga: Media Vietnam Ungkit Sepak Bola Gajah Indonesia-Thailand di Piala AFF 1998

Egy dipercaya turun sebagai pemain utama kala Lechia Gdansk menghadapi Wisla Krakow.

Dia bermain selama 45 menit sebelum akhirnya digantikan pada babak kedua dalam laga yang berakhir dengan skor imbang 0-0.

Meski baru satu kali menjadi pemain inti di Ekstraklasa, Egy sebelumnya sudah merasakan tampil di ajang Piala Super Polandia 2019.

Selain itu, Egy juga tercatat 16 kali membela Lechia II dan mencetak 13 gol.

Untuk gelar pribadi, Egy baru saja meraih penghargaan Hopes of the Year bersama dua pemain muda lainnya, yaitu Tomasz Makowski dan Kacper Urbanski. (Aziz Gancar Widyamukti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com