Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Penting Robert kepada Pemain Persib di Tengah Pandemi Corona

Kompas.com - 22/03/2020, 19:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, menyampaikan pesan penting kepada para pemainnya di tengah pandemi corona.

Pandemi corona membuat Persib harus menggelar latihan tertutup di Lapangan Inspire Arena, Kabupaten Bandung Barat.

Para pendukung Persib dan awak media tidak diperbolehkan memasuki area tersebut. Hanya ofisial tim yang diizinkan memasuki area latihan.

Pada latihan tersebut, Robert Rene Alberts menekankan agar para penggawa Persib berdiam diri di rumah masing-masing setelah selesai menjalani latihan.

Baca juga: Robert Rene Alberts Larang Pemain Persib Keluyuran Usai Latihan

"Terpenting adalah kami bisa berlatih dan melepas tekanan karena semua orang khawatir terhadap virus, tetapi kami harus melakukan pekerjaan kami," kata Robert seperti dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Minggu (22/3/2020).

"Setelah dari sini mereka harus pulang ke rumah, tetap aman dengan berada di rumah," imbuh juru taktik asal Belanda tersebut.

Selain memberi pesan kepada para pemain untuk langsung kembali ke rumah seusai menjalani latihan, Robert juga mengungkapkan alasan mengapa timnya masih menjalani latihan.

Menurut Robert, latihan kali ini bersifat fun untuk mengobati kejenuhan pemain.

"Pemain juga datang ke tempat latihan untuk melepaskan stres mereka sambil menunggu informasi terbaru," ungkap Robert.

Baca juga: Tak Pikirkan Poin, Robert Rene Alberts Sebut Persib Berjuang Jadi Juara Liga 1 2020

"Jadi kami tetap berlatih hingga benar-benar ada larangan untuk berlatih atau semua orang dilarang keluar rumah," kata Robert menambahkan.

"Itulah yang kami lakukan. Kami menikmati bersama," tegas mantan pembesut Arema dan PSM Makassar tersebut.

Persib sejatinya memulai kompetisi Shopee Liga 1 2020 dengan hasil sempurna berupa tiga kemenangan beruntun.

Tim berjuluk Maung Bandung itu pun bertengger di puncak klasemen Shopee Liga 1 2020 dengan koleksi sembilan angka.

Namun, pada Minggu (22/3/2020), PSSI secara resmi menghentikan kompetisi Shopee Liga 1 dan Liga 2 hingga waktu yang tidak ditentukan.

Baca juga: Asa Victor Igbonefo Bersama Persib Ketika Kompetisi Kembali Bergulir

"Kompetisi Shopee Liga 1 dan Liga 2 untuk sementara waktu dihentikan," kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.

"Pencabutan atas penghentian Shopee Liga 1 dan Liga 2 akan menunggu perkembangan lebih lanjut mengenai penyebaran Covid-19 di Indonesia, yang akan disampaikan langsung oleh Ketua Umum PSSI," tambah Iriawan.

Sebelumnya, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah memutuskan untuk menunda Shopee Liga 1 dan Liga 2 selama dua pekan mulai 14 Maret 2020.

Adapun, kompetisi Shopee Liga 1 2020 saat ini sudah memasuki pekan ketiga, sementara Liga 2 baru memainkan laga pekan pertama pada 14 Maret.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com