Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Arema Vs Persib, Maung Bandung Dihantui Rekor Buruk

Kompas.com - 08/03/2020, 10:53 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Persib Bandung berstatus tim tamu saat meladeni perlawanan Arema FC di pentas Shopee Liga 1 2020 pekan kedua.

Kickoff duel panas Arema vs Persib akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (8/3/2020) pukul 15.30 WIB.

Melihat rekor pertemuan Arema vs Persib di Stadion Kanjuruhan, tim tamu tak punya catatan bagus.

Sebaliknya, Maung Bandung, julukan Persib, menuai hasil buruk dalam satu dekade terakhir saat bertandang ke markas Arema FC.

Baca juga: Arema Vs Persib, Omid Nazari Siap Tampil Maksimal

Tiga laga terakhir Persib di kandang Singo Edan, julukan Arema, berakhir dua kali kekalahan dan sekali imbang.

Pada musim lalu, Persib dibantai 1-5 oleh Singo Edan di Stadion Kanjuruhan.

Belum lagi rekor buruk pelatih Persib, Robert Rene Alberts, ketika menangani partai tandang pertama di kompetisi kasta tertinggi Indonesia sejak musim 2017.

Robert hanya mampu membawa Persib sekali menang, dua laga sisanya berakhir imbang.

Kendati demikian, pelatih asal Belanda itu optimistis bisa membuahkan hasil positif bagi Persib pada musim ini.

Baca juga: Arema Vs Persib, Mario Gomez Puji Duet Anyar Maung Bandung

"Kami tak ingin melihat ke belakang. Kami ingin melihat ke depan. Kami bersiap memainkan laga besok," kata Robert dikutip laman resmi klub.

"Laga menarik akan tersaji besok (Minggu)," ujar dia menambahkan.

Robert meyakini jika hasil pertandingan pertama pada pekan perdana Shopee Liga 1 2020 bisa menjadi modal bagus dan memberi motivasi kepada anak asuhnya.

Saat itu, Supardi cs menang 3-0 atas tamunya, Persela Lamongan.

"Tim kami punya antusiasme yang tinggi, dan motivasi positif. Kami ingin memainkan sepakbola bagus demi mendapatkan hasil terbaik," tandasnya.

Baca juga: Arema Vs Persib, Statistik Pramusim Bikin Mario Gomez Soroti 2 Striker Persib

Laga akbar Arema vs Persib dapat disaksikan secara langsung di kanal Indosiar melalui layar kaca.

Selain itu bisa juga disaksikan secara live streaming melalui laman Vidio.

Berikut link live streaming pertandingan Arema vs Persib tersebut >>> klik di sini atau di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com