Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pukulan Servis dengan Gerak Tipu dalam Bulu Tangkis

KOMPAS.com - Pukulan pembuka dalam bulu tangkis disebut servis (service dalam bahasa Inggris). Servis sendiri merupakan salah satu teknik dasar permainan bulu tangkis.

Servis atau pukulan pembuka adalah teknik dasar bulu tangkis yang sangat penting. Seorang pebulu tangkis wajib menguasai teknik servis secara baik dan benar.

Selain berfungsi sebagai pukulan pembuka tanda permainan dimulai, servis juga dapat dimanfaatkan untuk meraih poin.

Berdasarkan cara memegang raket, servis bulu tangkis bisa dilakukan dengan teknik pegangan forehand atau backhand.

Dikutip dari laman resmi PB Djarum, forehand merupakan pukulan yang diayun dari belakang badan ke arah depan. Posisi raket dan telapak tangan menghadap shuttlecock.

Adapun, pukulan backhand adalah pukulan di mana pada waktu memukul shuttlecock posisi telapak tangan yang memegang raket menghadap ke belakang.

Untuk melakukan servis dalam pertandingan bulu tangkis atau badminton, bisa menggunakan teknik pukulan forehand maupun backhand.

Servis forehand bertujuan untuk melambungkan shuttlecock ke bagian belakang lawan. Sementara, servis backhand bertujuan agar lawan tidak balik menyerang.

Pukulan servis dengan gerak tipu

Pada dasarnya, ada tiga teknik dasar servis dalam bulu tangkis yaitu servis panjang (long service), servis pendek (short service), dan flick service.

Servis panjang biasanya digunakan dalam pertandingan tunggal. Caranya dengan memukul shuttlecock penuh tenaga dari bawah dan diarahkan ke bagian belakang atas lawan.

Sementara itu, short service atau servis pendek adalah kebalikan dari servis panjang. Dalam servis pendek, shuttlecock diarahkan ke area depan bidang permainan lawan.

Servis pendek kebanyakan dilakukan dengan teknik backhand. Hal ini bisa membuat shuttlecock jatuh di dekat garis serangan lawan. Jenis servis ini sering digunakan dalam pertandingan ganda.

Adapun, flick service adalah teknik servis dengan gerak tipu. Pukulan servis yang dilakukan dengan menggunakan gerak tipu adalah flick service.

Flick service bisa dibilang merupakan kombinasi antara servis pendek dan servis panjang.

Teknik flick service kerap diperagakan oleh pemain ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat bertanding.

Flick service adalah servis yang dilakukan secara cepat atau tiba-tiba ke arah belakang lawan dengan tujuan mengecoh lawan.

Flick service dilakukan dengan teknik backhand, tetapi shuttlecock dipukul secara cepat dengan arah setengah tinggi.

Hasil pukulan flick service akan membuat shuttlecock melambung kencang ke arah belakang lawan.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/10/26/12450088/pukulan-servis-dengan-gerak-tipu-dalam-bulu-tangkis

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke