Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PON XX Papua 2021, Waspadai Cuaca Panas Terik!

JAYAPURA, KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau para atlet mewaspadai cuaca panas terik di Papua selama PON XX Papua 2021 berlangsung.

PON XX Papua 2021 yang akan berlangsung PADA 2-10 Oktober 2021.

Selain Kabupaten Jayapura, tiga klaster penyelenggara adalah Kota Jayapura, Kabupaten Mimika, dan Kabupaten Merauke.

Sejumlah atlet yang berlaga di arena luar ruangan memang sempat mengeluhkan cuaca panas terik ini.

Sub-Koordinator Bidang Pelayanan Jasa Balai Besar MKG Jayapura Ezri Ronsumbre menyebut bahwa kini Papua masih dalam kondisi musim kemarau.

"Hal ini masih wajar," ujar Ezri.

"Di Papua, musim hujan terjadi pada Desember," ucap Ezri Ronsumbre, hari ini.

Dua klaster penyelenggara yakni Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura berpotensi dilanda panas terik.

Kondisi saat ini, terang Ezri adalah siklus tahunan.

Pada September, kata Ezri semu matahari ada di ekuator dan sekarang bergerak ke arah selatan Papua.

"Saat ini, belahan bumi selatan banyak menerima sinar matahari," ucap Ezri.

Kini, kata Ezri, suhu di Kota dan Kabupaten Jayapura ada di kisaran 32 derajat Celcius hingga maksimal 33 derajat Celcius.

Ezri Ronsumbre mengimbah para atlet lebih banyak minum air putih agar tak mengalami dehidrasi.

"Lindungi kulit supaya jangan terbakar," pungkas Ezri Ronsumbre.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/09/29/20463488/pon-xx-papua-2021-waspadai-cuaca-panas-terik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke