Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Brad Binder, Sang Pengibar Bendera Afrika Selatan di Lintasan MotoGP

KOMPAS.com - Brad Binder kembali meraih kemenangan di MotoGP. Kali ini, pebalap tim Red Bull KTM Factory Racing asal Afrika Selatan itu sukses memenangi GP Austria 2021.

Brad Binder tampil sebagai pemenang pada balapan MotoGP Austria 2021 yang penuh drama di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Minggu (15/8/2021) malam WIB.

Perjudian Binder yang tetap menggunakan ban slick meski kondisi lintasan basah akhirnya berbuah manis.

Binder menjadi pebalap pertama yang masuk garis finis dengan total waktu 40 menit 46,928 detik.

Bagi Brad Binder, hasil MotoGP Austria 2021 ini membuatnya membukukan kemenangan kedua di MotoGP.

Binder mencatatkan kemenangan perdananya di kelas utama pada musim lalu, tepatnya pada MotoGP Ceko.

Adapun, kemenangan pada MotoGP Ceko 2020 merupakan kemenangan bersejarah bagi Binder dan KTM.

Rider berusia 26 tahun itu tercatat sebagai pebalap Afrika Selatan pertama yang mampu memenangi balapan MotoGP.

Berkat Brad Binder, bendera Afrika Selatan pun untuk pertama kalinya berkibar di lintasan MotoGP.

Binder sendiri mengakhiri MotoGP musim 2020 dengan menempati peringkat ke-11 klasemen akhir berbekal raihan 87 poin.

Musim ini, Brad Binder sempat meraih hasil buruk pada seri pembuka di Qatar, di mana ia hanya finis di urutan ke-14.

Kemudian pada seri kedua di tempat yang sama dengan tajuk MotoGP Doha, Binder berhasil memperbaiki catatan waktunya dengan finis di posisi ke-8.

Pada seri ke-10 yakni MotoGP Styria 2021 yang juga dilangsungkan di Sirkuit Red Bull Ring, Binder menyelesaikan balapan di urutan ke-4.

Binder akhirnya meraih kemenangan pada GP Austria yang merupakan seri ke-11 dari MotoGP 2021.

"Ketika saya melihat hujan datang, saya mencoba menghitung berapa detik saya bisa kehilangan (waktu) jika saya tetap di trek dengan ban licin (slick), dan saya memutuskan untuk mengambil pertaruhan ini," kata Binder sola keputusannya tetap bertahan di lintasan dengan ban slick, dikutip dari Paddock GP.

"Sangat bagus untuk mengambil pertaruhan ini di sini, di tanah Red Bull dan KTM," ujar Brad Binder menegaskan.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/08/15/20550128/brad-binder-sang-pengibar-bendera-afrika-selatan-di-lintasan-motogp

Terkini Lainnya

Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen di Laga Semifinal Piala Asia U23

Alasan Rafael Struick Bakal Absen di Laga Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke