Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas U19 Indonesia Vs Qatar, Kick-off Malam Ini

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia kembali menjajal kekuatan Qatar pada laga uji coba di Kroasia.

Laga timnas U19 Indonesia vs Qatar jilid dua ini akan digelar di Stadion Velika Gorica, Zagreb, Minggu (20/9/2020) pukul 21.00 WIB.

Pelatih timnas U19 Indonesia Shin Tae-yong, memprediksi pertandingan akan berjalan menarik.

Sebab, Qatar menurutnya, tentu tidak ingin mengulang hasil pada pertemuan pertama.

Di sisi lain, timnas U19 Indonesia bertekad terus konsisten mendapatkan hasil positif dari setiap laga yang dijalani.

"Kembali menghadapi Qatar, besok akan menjadi pertandingan yang menarik bagi kedua tim. Mereka tentu tidak ingin kembali kalah," kata Shin Tae-yong, seperti dilansir dari laman PSSI.

"Kondisi tim saat ini dalam perkembangan yang bagus dan pemain terus meningkat kemampuannya," imbuhnya.

Pada pertemuan pertama, Kamis (17/9/2020) lalu, pasukan Shin Tae-yong berhasil membungkam Qatar.

Timnas U19 Indonesia menang 2-1 atas Qatar di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kroasia.

Kemenangan itu terbilang dramatis karena ditentukan pada menit akhir setelah timnas U19 tertinggal lebih dulu.

Gawang timnas U19 Indonesia yang dijaga Muhammad Adi Satryo dibobol oleh Jassim Al-Mehairi pada menit ke-12.

Namun, pasukan Garuda Muda tidak membutuhkan waktu lama untuk membalas gol lawan.

Pada menit ke-18, timnas U19 Indonesia menyamakan kedudukan melalui gol Brylian Aldama dari titik penalti.

Timnas U19 Indonesia akhirnya memastikan kemenangan lewat gol Mochammad Supriadi pada menit ke-84.

Supriadi meneruskan umpan tarik Beckham Putra Nugraha menjadi gol dengan sontekan kaki kanannya.

Setelah melawan Qatar, timnas U19 Indonesia akan melawan Bosnia-Herzegovina pada 25 September dan Dinamo Zagreb tiga hari berselang.

Jadwal dan link live streaming timnas U19 Indonesia vs Qatar

Jika tidak ada perubahan, duel timnas U19 Indonesia vs Qatar akan disiarkan langsung oleh NET TV mulai pukul 21.00 WIB.

Laga tersebut juga bisa disaksikan melalui tayangan live streaming Mola TV.

Klik tautan berikut untuk mendapatkan link live streaming pertandingan timnas U19 Indonesia vs Qatar >>> klik di sini

https://www.kompas.com/sports/read/2020/09/20/06300048/jadwal-dan-link-live-streaming-timnas-u19-indonesia-vs-qatar-kick-off

Terkini Lainnya

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke