Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BREAKING NEWS, Mantan Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl Meninggal Dunia

KOMPAS.com - Kabar duka menyelimuti dunia sepak bola Tanah Air. Mantan pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl, meninggal dunia.

Alfred Riedl meninggal dunia pada Selasa (8/9/2020) malam waktu Austria, seperti dilansir Sport24. Dia mengembuskan napas terakhir pada usianya yang ke-70 tahun.

Alfred Riedl pernah membesut timnas Indonesia pada tahun 2010-2011.

Kemudian, dia kembali lagi ke Tanah Air setelah merantau ke Laos (2011-2012) dan klub divisi kedua Belgia, Vise (2012-2013).

Setelah itu, dia kembali lagi ke Indonesia selama setahun (2013-2014) dan pada tahun 2016-2017.

Momen tak terlupakan Riedl untuk timnas Indonesia adalah penampilan hebat pada ajang Piala AFF 2010.

Kala itu, dia berhasil membawa timnas Indonesia ke partai final.

Meski kalah dari Malaysia pada partai final (agregat 2-4), kepercayaan masyarakat Indonesia kepada Riedl sangat kuat.

Sebab, Indonesia tak lagi bisa mencapai partai final seusai Riedl pergi dari timnas Indonesia saat itu.

Pada tahun 2013-2014, dia kembali mendapat kepercayaan dari PSSI untuk menukangi timnas Indonesia.

Namun, kejayaan pada awal kedatangannya tak bisa terulang.

Dia sejatinya sempat menjalin kerja sama dengan klub peserta Shopee Liga 1 2020 pada awal musim, yakni Persebaya Surabaya.

Akan tetapi, pelatih asal Austria itu membatalkannya lantaran alasan kesehatan. Dia harus menjalan operasi bypass jantung saat itu.

Nama Riedl juga cukup terkenal di sepak bola Asia Tenggara, dirinya pernah melatih timnas Vietnam hingga Laos.

Di Vietnam ataupun Laos, dia juga dicap sebagai pelatih yang sukses.

Selamat jalan, Alfred Riedl. Jasamu pernah membuat pencinta sepak bola Indonesia merasa bangga.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/09/08/18164568/breaking-news-mantan-pelatih-timnas-indonesia-alfred-riedl-meninggal-dunia

Terkini Lainnya

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke