KOMPAS.com - Megabintang Los Angeles Lakers, LeBron James, kembali memamerkan skill bermain seperti yang dulunya pernah dilakukan mendiang Kobe Bryant.
Akun Instagram ESPN mengunggah salah satu aksi James saat tampil di laga NBA All-Star di Chicago, 16 Februari lalu.
Ketika itu, James tengah membela Team LeBron yang berisikan bintang-bintang Wilayah Barat, menghadapi Team Giannis yang diperkuat bintang-bintang Wilayah Timur.
Dalam sebuah kesempatan, James terlihat melewati pemain lawan dengan skill yang dulu juga pernah dilakukan mendiang Bryant tahun 1998, alias 22 tahun sebelumnya.
Baca juga: NBA All-Star 2020, Penghormatan NBA kepada Kobe Bryant
Uniknya, Bryant dulu juga melakukannya saat NBA All-Star Game.
Skill yang dilakukannya adalah dengan berpura-pura mencoba mengumpan rekan setim lewat bagian belakang tubuh atau behind-the-back.
Saat pemain lawan sudah bergerak mengikuti bola, James ternyata tidak mengumpan.
Ia hanya memutarkan bola mengelilingi tubuhnya, baru kemudian melemparkan bola ke jaring.
Bukan kali pertama James melakukan aksi mirip yang pernah dilakukan Bryant.
Pada 6 Februari, ia diketahui juga sempat beraksi slam dunk mirip dengan yang pernah dilakukan Bryant pada tahun 2001.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.