Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema Vs Persija, Mario Gomez Puji Pemain Singo Edan meski Gagal Menang

Kompas.com - 16/02/2020, 05:40 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Arema FC gagal meraih kemenangan saat melawan Persija Jakarta pada babak penyisihan Piala Gubernur Jatim 2020.

Laga Arema vs Persija berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (15/2/2020) malam.

Meski gagal meraih kemenangan, pelatih Arema, Mario Gomez, tetap memuji penampilan timnya yang dinilai bermain bagus.

“Penampilan kami bagus, ada sekitar empat peluang pada babak pertama, tapi tidak masalah gagal,” kata dia.

“Pada babak kedua, kami mampu bermain imbang dan ini bagi saya karakter yang penting."

"Sebab, saat kalah, kemudian imbang dan ada opsi menang. Itu bagus sekali,” ujar Mario Gomez lagi.

Baca juga: Persis Solo Vs Persib, Maung Bandung Kalahkan Laskar Sambernyawa

Pelatih asal Argentina ini menjelaskan, penting bagi Arema mengalami kondisi seperti itu.

Sebab, fokus utama tim adalah untuk menghadapi kompetisi dan kejadian seperti itu bisa saja terjadi saat Arema bertarung di Liga 1 2020.

“Fokus selanjutnya tetap kerja keras untuk kompetisi, karena kondisi seperti melawan Persija tadi bisa terjadi saat kompetisi,” ujar Gomez.

Khusus saat melawan Persija, ketidakhadiran 6 pemain inti membuat Arema tidak memiliki opsi lebih banyak.

Gomez mengakui hal itu, tapi dia tidak terlalu mempermasalahkannya.

Sebab, absennya 6 pemain inti Arema memberi kesempatan Gomez untuk melihat kemampuan pemain lain.

Baca juga: Arema Vs Persija, Duel Singo Edan Lawan Macan Kemayoran Berakhir Seri

“Piala ini penting karena kami bisa bermain sepak bola dengan semua pemain. Hari ini, kami ada enam pemain out, tapi selanjutnya ada Elias yang kembali dan pemain lain,” ujar mantan pelatih Persib Bandung ini.

Khusus di Piala Gubernur Jatim 2020, Gomez menegaskan keinginan timnya untuk selalu menang pada tiap pertandingan.

Namun, Gomez mengakui, target itu terkadang tidak bisa terealisasi, seperti saat Arema vs Persija di Piala Gubernur Jatim 2020.

“Target kita tentu ingin selalu menang, tapi kadang mungkin terjadi kadang tidak. Kita akan terus kerja keras karena fokus utama tetap di Liga,” pungkasnya.

Seperti diketahui pada laga melawan Persija, Arema hanya mampu bermain imbang dengan skor 1-1. Persija sempat unggul lebih dulu melalui Riko Simanjuntak. Arema mampu menyamakan kedudukan pada akhir babak kedua melalui sepakan Alfarizi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com