Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Performa Impresif Makan Konate Jadi Penentu Kemenangan Persebaya

Kompas.com - 15/02/2020, 11:00 WIB
Suci Rahayu,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

BANGKALAN, KOMPAS.com - Makan Konate berhasil tampil impresif saat menghadapi Madura United pada laga terakhir Grup A Piala Gubernur Jatim 2020.

Pada laa yang digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (14/2/2020) itu, Persebaya sukses mengalahkan Madura United dengan skor 4-2.

Konate sukses mencetak dua gol dan satu assist pada laga bertajuk Derby Suramadu tersebut.

Baca juga: Dipanggil Shin Tae-yong ke TC Timnas, Pemain Muda Persebaya Kaget

 

Pemain asal Mali yang didatangkan dari Arema FC tersebut menunjukkan kemampuannya sebagai playmaker papan atas Liga Indonesia.

Konate berhasil mencetak gol pada menit ke-22 dan 45, sedangkan dua gol lain dicetak David Da Silva (menit ke-64) dan Arif Satria (80').

Adapun dua gol Madura United dicetak Beto Goncalves dan Haris Tuharea pada menit ke-55 dan 70.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, menyebut kondisi mental Konate sempat turun usai kegagalan mengeksekusi penalti pada laga sebelumnya, yakni melawan Bhayangkara FC.

Aji pun kemudian memberikan kebebasan bagi Konate untuk bermain lepas saat melawan Madura United.

"Ketika Konate dalam kondisi down, kami angkat mentalnya dengan kami tunjuk sebagai kapten," ujar Aji.

"Alhamdulillah penampilannya cukup baik tadi, dia cetak dua gol dan satu assist hari ini."

Aji menyebut bahwa pada laga melawan Madura United, Persebaya tidak tampil dengan kekuatan penuh karena absennya sejumlah pilar mereka.

 

Mereka yang absen yaitu Hansamu Yama dan Rahmat Irianto yang mengikuti pemusatan latihan timnas), serta Irfan Jaya dan Mahmoud Eid  karena sakit.

Baca juga: Shin Tae-yong Bakal Genjot Kiper Timnas Indonesia di Jakarta

"Alhamdulillah pemain pengganti tampil maksimal. Kami coba bagaimana tim ini bisa seimbang," ucap mantan pelatih Persela Lamongan itu.

Persebaya Surabaya dan Madura United sendiri sudah dipastikan lolos ke semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com