Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harapan kepada Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Jangan Memalukan

Kompas.com - 14/02/2020, 06:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Antara

KOMPAS.comPSSI memiliki pesan khusus kepada pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong.

Organisasi sepak bola nomor satu di Indonesia itu tidak mau skuad Garuda tampil mengecewakan pada tiga laga sisa Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Hal itu dikatakan oleh Wakil Ketua Umum PSSI Cucu Somantri di Jakarta, Kamis (13/2/2020).

"Walau bisa dikatakan tidak ada harapan untuk maju ke babak berikutnya, paling tidak jangan tampil memalukan," ucap Cucu, dikutip dari Antara.

Baca juga: Catatan Shin Tae-yong Usai Pantau Langsung Piala Gubernur Jatim 2020

Oleh karena itu, Cucu berharap kepada Shin agar bisa membawa timnya lebih bekerja keras.

"Kami berharap pelatih timnas Shin Tae-yong dapat membawa tim lebih bekerja keras dan disiplin karakter, lalu mengevaluasi setiap kekurangan," kata Cucu.

Menurut dia, penampilan bagus pada laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 dapat berdampak positif bagi persepakbolaan nasional.

Setidaknya, performa tersebut dapat menularkan hal-hal positif kepada timnas yang lebih junior.

"Mereka bisa mengangkat moral junior-juniornya," ujar pria yang juga menjabat sebagai PT Liga Indonesia Baru (LIB) itu.

Timnas Indonesia saat ini berstatus sebagai juru kunci Grup G dengan nirpoin meski sudah melalui lima pertandingan.

Skuad Garuda menjadi satu-satunya tim yang belum memiliki poin di grup tersebut.

Di atas Indonesia, berturut-turut ada Uni Emirat Arab (6 poin), Thailand (8), Malaysia (9), dan Vietnam (11).

Menyisakan tiga pertandingan lagi, peluang Indonesia untuk lolos ke putaran ketiga kualifikasi sangat kecil. Apalagi, dua dari tiga laga berstatus away.

Baca juga: Shin Tae-yong Cuma Panggil Dua Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia

Terdekat, Indonesia akan melawan tuan rumah Thailand (26/3/2020) dan menjamu Uni Eminat Arab (31/3/2020).

Pada laga terakhir Grup G, skuad Garuda akan melawat ke markas Vietnam (4/6/2020).

Sejauh ini, Shin Tae-yong sudah memanggil 34 pemain untuk pemusatan latihan (TC) menjelang laga kontra Thailand dan UEA.

TC akan dilakukan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, mulai 14 hingga 23 Februari mendatang.

Ini merupakan kesempatan perdana Shin Tae-yong melatih timnas senior. Sebelumnya, ia fokus menyeleksi pemain timnas U19.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com