Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Conte: Saya Juara Liga Inggris pada Musim Pertama, Pep dan Klopp Tidak...

Kompas.com - 03/02/2020, 18:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, membela rekornya ketika menangani Chelsea pada musim 2016-2017.

Conte menjadi pelatih Chelsea per Juli 2016. Sebelumnya, ia menangani timnas Italia selama dua tahun.

Kala itu, Conte menggantikan posisi Guus Hiddink yang tidak mau meneruskan kontrak.

Mengawali musim perdananya di Liga Inggris, Conte tidak canggung.

Baca juga: Udinese Vs Inter Milan, Puja-puji Conte untuk Lukaku dan Eriksen

Bahkan, ia langsung membawa The Blues, julukan Chelsea, menjuarai English Premier League pada musim tersebut.

Di klasemen akhir, Chelsea mengumpulkan 93 poin dan terpaut tujuh angka dari tim peringkat kedua, Tottenham Hotspur.

Di sisi lain, pada musim tersebut, Pep Guardiola juga menjalani musim pertamanya bersama Manchester City dan gagal meraih satu trofi pun.

Pada musim selanjutnya (2017-2018), Pep kemudian berhasil membawa Man City juara Liga Inggris.

Chelsea gagal mempertahankan gelar, tetapi masih bisa merebut Piala FA.

Petualangan Conte di Inggris kemudian berakhir lebih cepat.

Pada Juli 2018, Chelsea menggantinya dengan Maurizio Sarri. Isu konflik dengan beberapa pemain menjadi salah satu penyebab mengapa Conte dilengserkan.

Baca juga: Mohamed Salah Dituding Egois, Juergen Klopp Pasang Badan

Dalam sesi konferensi pers klub pada Senin (3/2/2020) dini hari WIB, Conte ternyata masih bangga dengan catatannya kala menangani Chelsea.

"Di Chelsea, saya menjuarai Liga Inggris pada musim pertama dan Piala FA pada musim kedua," ucap Conte, dikutip dari Goal.

Pelatih asal Italia itu juga menyindir Juergen Klopp yang sejauh ini belum menjuarai Liga Inggris bersama Liverpool, atau Pep Guardiola yang gagal meraih gelar Liga Inggris pada musim pertamanya bersama Man City.

"Klopp belum memenangi apa pun di Inggris dan Pep Guardiola tidak menjuarai Liga Inggris pada tahun pertamanya," kata Conte.

Baca juga: Kewalahan Kejar Liverpool, Pep Guardiola Belum Mau Rombak Skuad

Kini, Conte memulai petualangan barunya bersama Inter Milan. Ia resmi ditunjuk sebagai juru taktik Nerazzurri, julukan Inter, per Mei 2019.

Pada musim pertama bersama Inter, Conte bertekad membawa timnya meraih gelar scudetto Serie A.

Sejauh ini, Inter masih terpaut tiga poin dari pemuncak klasemen, Juventus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com