Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seto Nurdiantoro Tak Tahu PSS Sleman Sudah Tunjuk Pelatih Baru

Kompas.com - 16/01/2020, 17:00 WIB
Angga Setiawan,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comSeto Nurdiantoro rupanya tak mengetahui bahwa posisinya di PSS Sleman bakal digantikan Eduardo Perez untuk Liga 1 2020.

Manuver cepat yang dilakukan manajemen PSS Sleman tidak hanya mengejutkan suporter, tetapi juga bagi Seto Nurdiantoro sendiri.

Pasalnya, penunjukan tersebut berselang empat hari ketika terjadi pertemuan tertutup antara Seto Nurdiantoro dan pihak manajemen PSS Sleman.

Pertemuan yang berlangsung tertutup membahas sejumlah negosiasi kedua belah pihak, terutama status Seto Nurdiantoro di Liga 1 2020.

Baca juga: Viral Tagar #BCSMelawan, Ini Pesan Seto untuk Suporter dan Pemain PSS Sleman

Namun, pada Rabu (15/1/2020) kemarin, manajemen PSS Sleman mengumumkan penunjukkan pelatih anyar untuk menggantikan Seto Nurdiantoro.

Pelatih anyar itu adalah Eduardo Perez Moran yang pernah menjadi asisten Luis Milla di timnas Indonesia, dan Xavi Hernandes di klub Liga Qatar, Al Sadd.

PSS Sleman pun dianggap sudah menggantungkan nasib Seto Nurdiantoro.

Meski sudah intens melakukan komunikasi, manajemen tak kunjung mengumumkan keputusannya untuk mempertahankan atau melepas Seto.

Baca juga: Teka-teki ke Mana Seto Nurdiantoro Usai Terdepak dari PSS Sleman

Belakangan terungkap, pemecatan dilakukan manajemen PSS Sleman tanpa sepengetahuan Seto.

Dilansir dari Tribun Kaltim, Seto mengaku tidak tahu-menahu bahwa dirinya sudah didepak dari kursi pelatih PSS Sleman.

Juru taktik asal Sleman itu baru mengetahui kabar bahwa PSS memiliki pelatih baru dari awak media yang menghubunginya untuk mencari konfirmasi.

"Ooo, berarti sudah pasti itu (pelatih kepalanya)," ujar Seto Nurdiantoro.

Baca juga: Alasan PSS Sleman Tak Perpanjang Kontrak Seto Nurdiantoro

Seto pun menjelaskan bahwa dia tidak diberi kabar sebelumnya oleh manajemen PSS bila kontraknya tidak diperpanjang.

Pemilik lisensi kepelatihan AFC Pro itu sempat kaget dan tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya.

Namun, Seto berpendapat semua kemungkinan bisa saja terjadi secara tiba-tiba, bahkan ia tak menutup kemungkinan bakal segera bergabung dengan salah satu kontestan Liga 1.

"Belum tahu (soal PSS Sleman akan mendatangkan pelatih baru), ya saya pikir seperti ini (caranya) pemberitahuannya (kepada saya)," ucap Seto Nurdiantoro.

"Kalau manajemen mau tukar pelatih ya, itu normal saja, namanya juga dinamika sepak bola, semua bisa berubah secara cepat," ujar Seto lagi. (Hugo Hardianto Wijaya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com