Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/04/2023, 21:00 WIB
Serafica Gischa

Editor

Oleh: Ani Rachman, Guru SDN No.111/IX Muhajirin, Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.com - Di tengah kepungan mall, supermarket, dan pasar modern lainnya, ternyata pasar tradisional masih berusaha menampakkan eksistensinya.

Dengan kekhasan tersendiri, yakni relasi antarpenjual dan pembeli. Pasar tradisional menempati ruang tersendiri di hati para konsumennya dengan keramahan tambahan yang khas dan otentik tanpa dibuat-buat.

Dalam pasar tradisional pertemuan penjual dan pembeli bukan hanya tindakan memenuhi kebutuhan dalam term ekonomis.

Lebih dari itu, aktivitas pasar ini, selain memenuhi kebutuhan adalah tindakan sosial, berlangsungnya interaksi antara penjual dan pembeli.

Baca juga: Apa itu Pasar Sabtu?

Pengertian pasar tradisional

Pasar tradisional adalah pasar di mana kegiatan penjual dan pembelinya dilakukan secara langsung dalam bentuk eceran dalam waktu sementara atau tetap dengan tingkat pelayanan terbatas.

Pasar tradisional biasanya muncul dari kebutuhan masyarakat umum yang membutuhkan tempat untuk menjual barang yang dihasilkan.

Sedangkan konsumen yang membutuhkan barang tertentu untuk kebutuhan hidup sehari-hari mendapatkannya di sana.

Ciri-ciri pasar tradisional

Pasar tradisional memiliki ciri-ciri, di antaranya:

  • Adanya sistem tawar-menawar antara penjual dan pembeli
  • Pasar tradisional dimiliki, dibangun, dan dikelola oleh pemerintah daerah
  • Tempat usaha beragam dan menyatu dalam lokasi yang sama
  • Sebagian besar barang dan jasa ditawarkan adalah produk lokal

Fungsi pasar tradisional

Pasar tradisional memiliki beberapa fungsi bagi perekonomian di daerahnya, yaitu:

  • Pasar sebagai sumber retribusi daerah
  • Pasar sebagai tempat pertukaran barang
  • Pasar sebagai pusat pengembangan ekonomi rakyat
  • Pasar sebagai pusat perputaran uang daerah
  • Pasar sebagai lapangan pekerjaan

Baca juga: Pasar Global: Pengertian dan Contohnya

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com