Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komik: Pengertian, Ciri-ciri, Jenis, Syarat, Alat dan Bahan Membuat Komik

Kompas.com - 10/03/2023, 10:30 WIB
Retia Kartika Dewi,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Komik atau cerita bergambar (cergam) adalah ilustrasi ceritera yang berupa rangkaian gambar atau gambar tunggal yang menceritakan sebuah adegan.

Dilansir dari Buku Pengetahuan Dasar Seni Rupa (2020) oleh Sofyan Salam, dan teman-teman, ilustrasi ceritera pada komik dapat disertai teks.

Ciri-ciri komik

Beberapa penjelasan mengenai ciri-ciri yang terdapat pada komik:

Baca juga: Komik: Pengertian, Jenis, Ciri-Ciri dan Contohnya

  • Menggunakan bahasa sehari-hari

Umumnya komik tersaji dengan bahasa sehari-hari. Dengan menggunakan bahasa sehari-hari, komik dapat dengan mudah dipahami.

  • Proporsional

Pada komik terdapar gambar serta teks pendukung gambar, keduanya haruslah seimbang agar pembaca dapat merasakan seakan-akan terlibat dalam alur cerita.

  • Terdapat humor/lelucon

Dalam komik biasanya terdapat humor/lelucon yang lugas sehingga membuat para pembaca dapat menerimanya dengan mudah. Adanya humor/lelucon membuat cerita menjadi lebih menarik dan berwarna.

  • Penggambaran tokoh yang sederhana

Secara tidak langsung tokoh pada komik sangatlah penting dalam membangun alur cerita yang menarik. Dengan penggambaran tokoh yang sederhana dapat memudahkan pembaca untuk memahami isi cerita.

  • Isi cenderung bersifat kepahlawanan

Komik biasanya tersaji dengan isi yang bersifat kepahlawanan dan membuat pembaca merasa memiliki jiwa kepahlawanan.

Baca juga: Persiapan dan Cara Membuat Komik

Jenis-jenis komik

Komik terbagi menjadi lima jenis, yakni:

  • Komik potongan (comic strip)

Komik strip adalah komik yang hanya terdiri dari beberapa panel gambar saja, atau penggalan-penggalan gambar yang digabungkan menjadi satu bagian/sebuah alur cerita pendek, ceritanya bisa dibuat bersambung.

  • Buku komik

Buku komik adalah komik yang dikemas dalam bentuk buku dan satu buku biasanya menampilkan sebuah cerita yang utuh.

  • Kartun

Kartun adalah komik yang berisi satu tampilan dan di dalamnya memuat beberapa gambar tokoh yang digabungkan dengan tulisan-tulisan.

Tujuan kartun dibuat biasanya mengandung unsur kritikan, sindiran, dan humor.

  • Komik tahunan

Komik ini biasanya terbit setiap satu bulan sekali, bahkan bisa juga satu tahun sekali.

  • Komik online (webcomic)

Kemudian, ada juga komik yang berbasis interney atau webcomic. Ini berisi cerita dan gambar komik yang dapat dinikmati dengan mengakses aplikasi khusus membaca komik, baik berbayar maupun gratis.

Baca juga: Pengertian dan Ciri-ciri Komik

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com