Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Kata Sifat dan Jenisnya

Kompas.com - 18/01/2023, 21:00 WIB
Serafica Gischa

Editor

Oleh: Yopi Nadia, Guru SDN 106/IX Muaro Sebapo, Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.com -Kata sifat adalah salah satu unsur yang paling banyak digunakan dalam sebuah kalimat. Kata sifat adalah suatu kata yang bisa menerangkan sifat, keadaan watak dan juga tabiat orang atau binatang atau benda.

Umumnya keberadaan kata sifat bisa membe memiliki fungsi sebagai predikat, obyek dan juga penjelas subyek.

Kata sifat terbagi menjadi tiga jenis, yaitu berdasarkan maknanya atau semantis, sintaksis, dan sifatnya. Berikut penjelasannya:

Jenis kata sifat berdasarkan semantis (maknanya)

Jenis kata sifat berdasarkan semantis atau maknanya masih dibagi lagi menjadi dua yaitu kata sifat bertaraf dan kata sifat tak bertaraf.

Penjelasan dari dua jenis kata sifat berdasarkan maknanya atau semantis sebagai berikut:

Kata sifat bertaraf

Kata sifat bertaraf masuk ke dalam salah satu jenis kata sifat yang dilihat berdasarkan maknanya. Di dalam kata sifat bertaraf juga masih dibagi menjadi beberapa jenis lagi seperti:

  • Adjektiva atau kata sifat pemberi sifat

Kata sifat pemberi sifat ini memiliki pengertian sebagai kata sifat yang bisa menerangkan kualitas atau intensitas. Contohnya: bersih, rapi, nyaman.

Baca juga: 3 Fungsi Kata Sifat (Adjektiva) Beserta Contoh Kalimatnya

  • Adjektiva atau kata sifat pemberi ukuran

Kata sifat pemberi ukuran ini adalah suatu kata sifat yang bisa menerangkan kualitas yang bisa diukur dengan ukuran kuantitatif atau dapat dijelaskan dalam bentuk bilangan. Contohnya: Berat, panjang

  • Adjektiva atau kata sifat pemberi warna

Kata sifat pemberi warna merupakan suatu kata sifat yang bisa menunjukkan atau menerangkan suatu warna tertentu. Contohnya adalah: Biru, putih

  • Adjektiva atau kata sifat pemberi waktu

Kata sifat pemberi waktu adalah suatu kata sifat yang bisa menggambarkan masa atau periode pada suatu pekerjaan atau peristiwa. Contohnya adalah: sebentar, lama.

  • Adjektiva atau kata sifat pemberi jarak

Kata sifat pemberi jarak yaitu suatu kata sifat yang dapat menjelaskan ruang antara benda atau tempat. Contohnya: Jauh, dekat

  • Adjektiva atau kata sifat pemberi sikap

Kata sifat pemberi sikap adalah suatu kata sifat yang bisa menjelaskan tentang emosi atau suasana hati. Contohnya adalah: Bahagia, sedih, marah

  • Adjektiva atau kata sifat pemberi serapan

Kata sifat pemberi serapan adalah kata sifat yang bisa menjelaskan sesuatu yang bisa dirasakan oleh panca indera. Contohnya seperti: Pahit, manis, asam, bau.

Baca juga: Contoh Kalimat dengan Kata Pancaran

Kata sifat tak bertaraf

Kata sifat tak bertaraf adalah suatu kata sifat yang menjelaskan tentang keanggotaan pada suatu golongan. Misalnya adalah abadi, bundar dan lainnya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com