Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Upaya Pemanfaatan Laut dalam Meningkatkan Perekonomian

Kompas.com - 12/01/2023, 19:00 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

KOMPAS.com – Laut adalah sumber daya alam yang memberikan manfaat sangat besar, salah satunya pada bidang perekonomian. Apakah upaya yang bisa dilakukan dalam memanfaatkan laut untuk meningkatkan perekonomian?

Upaya pemanfaatan laut dalam meningkatkan perekonomian adalah:

Baca juga: Apa Manfaat Laut bagi Manusia?

Mengembangkan teknik dan teknologi penangkapan ikan

Contoh upaya pemanfaatan laut dalam meningkatkan perekonomian adalah dengan mengembangkan teknik dan teknologi penangkapan ikan.

Laut menyediakan sumber bahan pangan yang sangat melimpah. Untuk dapat memanfaatkannya engan baik, kita memerlukan teknik penangkapan ikan yang berkelanjutan.

Di mana nelayan dapat menangkap ikan secara efisien, namun tidak merusak habitat dan ekosistem laut.

Baca juga: Mengapa Penggunaan Bom untuk Menangkap Ikan Dilarang?

Teknik penangkapan ikan juga harus dibarengi oleh teknologi penangkapan ikan yang maju.

Sehingga, nelayan dapat meningkatkan perekonomian mereka sekaligus menjaga keseimbangan di alam.

Mengoptimalkan jalur laut

Dilansir dari Organisation for EconomicCo-operation and Development, laut snagat penting bagi perekonomian dunia karena menyediakan 90 persen jalur perdagangan yang juga menjadi sumber pekerjaan bagi juta orang.

Sehingga, mengoptimalkan jalur laut adalah salah satu upaya pemanfaatan laut dalam meningkatkan perekonomian.

Baca juga: Manfaat Arus Laut dalam Kehidupan Sehari-hari

Tentu saja pengoptimalan jalur laut harus dilakukan secara berkelanjutan, sehingga tetap menjamin keanekaragaman hayati dan keseimbangan ekosistem laut.

Mengembangkan budidaya hasil laut

Meskipun hasil laut seperti ikan, kerang, dan hewan laut lainnya sangat berlimpah. Berbagai faktor dapat menyebabkan stok hasil laut menipis pada suatu daerah.

Agar hasil laut dalam terus meningkatkan perekonomian, kita harus mengembangkan budidaya hasil laut.

Dilansir dari NOAA Fisheries, budidaya pemuliaan, pembiakan, pemeliharan, dan pemanenan tumbuhan serta hewan laut.

Pembudidayaan dilakukan agar hasil laut terus tersedia, menghindari musim paceklik, keanekaragaman hayati terjaga, memenuhi pasokan bahan pangan, dan membuka lapangan kerja bagi banyak orang.

Baca juga: Pengaruh Budidaya Perikanan terhadap Aspek Ekonomi

Pengembangan industri garam

Upaya pemenfaatan laut dalam meningkatkan perekonomian selanjutnya adalah pengembangan industri garam.

Garam adalah mineral yang dikonsumsi hampir setiap hari oleh manusia. garam juga digunakan dalam berbagai jenis industri.

Adapun, garam berasal dari air laut. Sehingga, pengembangan industri garam dapat turut meningkatkan perekonomian.

Baca juga: Unsur Laut: Suhu, Warna, dan Kadar Garam

Mengembangkan pariwisata

Laut adalah salah satu destinasi wisata yang disukai oleh berbagai kalangan. Mengambangkan pariwisata laut dapat meningkatkan perekonomian karena meningkatkan kedatangan turis, membuka berbagai peluang usaha dan juga pekerjaan.

Pengembangan pariwisata harus dilakukan secara serius dan berkelanjutan. Sehingga, laut yang digunakan sebagai tempat wisata tetap terjaga keindahannya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com