Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 14/11/2022, 07:00 WIB

KOMPAS.com - Kata "deskripsi" berasal dari bahasa Latin, describere berarti menggambarkan atau memberi tahu sebuah hal.

Dalam bahasa Indonesia, ada yang namanya teks deskripsi. Sesuai asal-usul katanya, teks ini menggambarkan suatu obyek lewat tulisan.

Menurut Taufiqur Rahman dalam buku Teks dalam Kajian Struktur dan Kebahasaan (2018), teks deskripsi adalah teks yang menggambarkan kondisi atau keadaan obyek.

Teks ini disusun berdasarkan apa yang dilihat, dirasakan, dicium, atau didengar penulis ketika bertemu obyeknya.

Tahapan menyusun teks deskripsi

Ketika menyusun teks deskripsi, ada beberapa langkah atau tahapan yang harus diikuti bahkan dilaksanakan.

Agar susunan teksnya tepat dan mudah dipahami pembaca. Sehingga mereka bisa seolah-olah merasakan atau melihat obyek yang dijabarkan penulis.

Baca juga: Contoh Teks Deskripsi Subyektif tentang Pantai

Sebutkan langkah-langkah menyusun teks deskripsi

Dikutip dari buku Peningkatan Keterampilan Menyusun Teks Deskripsi melalui Pembelajaran dengan Mind Map pada Siswa Kelas VII SMPN 05 Lebong Tahun Ajaran 2021/2022 (2021) karya Desma Wardhani, berikut langkah-langkah menyusun teks deskripsi:

  • Menentukan obyek yang akan dideskripsikan
  • Membuat judul yang sesuai
  • Membuat kerangka karangan
  • Mencari data
  • Menata kalimat ke dalam struktur paragraf deskripsi
  • Menulis secara rinci obyek yang dibahas
  • Menggunakan variasi kata yang menarik.

Saat akan menyusun teks deskripsi, kita harus menentukan tema dan topik karangannya terlebih dahulu.

Tema adalah pokok pikiran, gagasan utama, atau ide pokok. Sedangkan topik merupakan pokok pembicaraan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+