Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Energi Gerak: Pengertian dan Jenis-jenisnya

Kompas.com - 28/09/2022, 11:30 WIB
Silmi Nurul Utami

Editor

Oleh: Yopi Nadia, Guru SDN 106/IX Muaro Sebapo, Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.com - Ada berbagai bentuk energi di bumi, salah satu yang mudah dilihat adalah energi gerak. Apakah yang dimaksud dengan energi gerak dan apa saja sumber energi gerak

Energi gerak adalah energi yang dimiliki oleh suatu benda yang berpindah. Setiap benda yang memiliki kecepatan disebut sebagai benda yang memiliki energi gerak.

Misalnya, tiupan angin yang dapat menggerakan kincir angin, atau bola billiard yang. Makin cepat bergerak apabila makin kuat kita dorong. Energi gerak pada benda tersebut secara otomatis akan makin besar.

Energi gerak akan makin besar apabila suatu benda bergerak makin cepat.  Hal yang sama juga terjadi jika massa suatu benda makin besar, maka energi geraknya juga makin besar.

Baca juga: Satuan Dasar Massa: Kilogram

Bermacam penerapan energi gerak tersebut dapat kamu temukan saat sedang mengendarai sepeda motor dengan kecepatan konstan, bermain bola lalu bolanya menggelinding di tanah, atau saat membantu ibu menjaga adik di stroller kesayangan.

Jenis-jenis sumber energi gerak

Jenis-jenis sumber energi gerak adalah energi radiasi, suara, panas, dan mekanik. Berikut penjelasannya: 

Energi radiasi

Energi radiasi adalah salah satu jenis sumber energi gerak. Energi radiasi ini juga biasa disebut sebagai energi elektromagnetik.

Energi radiasi masuk ke dalam beragam jenis energi gerak karena radiasi juga mengalami pergerakan selama proses perubahan energi.

Baca juga: Pengertian Konduksi, Konveksi, dan Radiasi beserta Contohnya

Meskipun tidak tampak secara kasatmata, namun radiasi sebenarnya ada di sekitar kita. Radiasi memiliki banyak manfaat, namun harus dalam jumlah yang tepat.

Sebab, radiasi yang keluar dalam jumlah besar dan cepat terlepas di udara dapat mengakibatkan kematian.

Secara umum, radiasi atau proses pelepasan energi tersebut dapat berpindah dalam bentuk partikel maupun sinar.

Sebagai contoh, matahari merupakan sumber energi yang meradiasi energi lewat partikel serta cahaya. Contoh lainnya adalah radiasi non-ion, yaitu radiasi yang dipancarkan lewat gelombang, contohnya gelombang suara, radio, ataupun ultraviolet.

Baca juga: Spektrum Gelombang Elektromagnetik

Energi suara

Jenis energi gerak yang kedua adalah energi suara. Suara merupakan gerakan atau getaran yang asalnya dari berbagai macam material, misalnya air dan udara. 

Energi suara dapat terbentuk apabila ada benda yang bergetar. Getaran itulah yang mengakibatkan adanya gelombang suara.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Skola
5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

Skola
Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Skola
Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Skola
30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

Skola
Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Skola
Jenis-jenis Kelompok Sosial Tidak Teratur

Jenis-jenis Kelompok Sosial Tidak Teratur

Skola
Serat Wulangreh Pupuh Megatruh

Serat Wulangreh Pupuh Megatruh

Skola
Pengertian Paguyuban beserta Jenis dan Contohnya

Pengertian Paguyuban beserta Jenis dan Contohnya

Skola
Fakta dari Serat Wulangreh

Fakta dari Serat Wulangreh

Skola
4 Faktor Pendorong Interaksi Sosial

4 Faktor Pendorong Interaksi Sosial

Skola
8 Nama Ibu Kota Negara Bagian di Australia

8 Nama Ibu Kota Negara Bagian di Australia

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com