Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teori Difusi Inovasi: Pengertian dan Asumsinya

Kompas.com - 25/07/2022, 11:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Teori difusi inovasi merupakan pengembangan dari model komunikasi dua tahap milik Paul Lazarsfeld.

Dalam model komunikasi tersebut, ada agen perubahan yang dikenal sebagai pemuka pendapat atau opinion leader.

Apa itu teori difusi inovasi?

Pengertian teori difusi inovasi

Menurut Evi Novianti dalam buku Teori Komunikasi Umum dan Aplikasinya (2019), teori difusi inovasi adalah teori yang menjelaskan bagaimana suatu inovasi dikomunikasikan melalui saluran tertentu sepanjang waktu.

Ini sejalan dengan pemikiran Everett Rogers selaku penggagas teori ini. Ia mendefinisikan teori difusi inovasi sebagai berikut:

"As the process by which an innovation is communicated through certain channels over time among the members of a social system." 

Baca juga: Teori Kognitif Sosial: Pengertian dan Asumsinya

Dilansir dari situs Investopedia, teori difusi inovasi adalah hipotesis yang menjelaskan bagaimana teknologi baru dan kemajuan lainnya menyebar ke seluruh masyarakat maupun budaya.

Pokok utama teori ini adalah proses dan alasan mengapa ide serta praktik baru bisa diadopsi dan berpotensi tersebar dalam jangka waktu lama.

Asumsi teori difusi inovasi

Dikutip dari situs Communication Theory, Rogers merumuskan empat elemen penting dalam teori difusi inovasi, yakni inovasi, saluran komunikasi, sistem sosial, dan waktu.

KOMPAS.com/Vanya Karunia Mulia Putri 4 elemen penting dalam teori difusi inovasi

  • Inovasi

Merupakan ide, praktik, atau obyek yang dianggap baru oleh individu. Ini mampu mendorong seseorang untuk melakukan suatu hal yang baru atau membawa perubahan sosial.

  • Saluran komunikasi

Lewat saluran komunikasi, inovasi tersebar ke seluruh masyarakat. Saluran ini bisa berupa SMS, karya sastra, maupun dari mulut ke mulut.

Baca juga: Teori Kesenjangan Pengetahuan: Pengertian dan Asumsinya

  • Sistem sosial

Adalah kelompok jaringan yang saling berkaitan satu sama lain untuk memecahkan masalah bersama. Sistem ini mengacu pada seluruh jenis komponen dalam masyarakat, seperti keluarga, lembaga agama, atau kelompok orang.

  • Waktu

Mengacu pada banyaknya waktu yang dibutuhkan seseorang untuk mengadopsi inovasi dalam masyarakat. Ini juga termasuk waktu yang dibutuhkan individu untuk membiasakan diri dengan hal baru.

Menurut Zikri Fachrul Nurhadi dalam buku Teori Komunikasi Kontemporer (2017), asumsi dasar teori difusi inovasi adalah:

"Media massa memiliki efek yang berbeda pada titik waktu yang berlainan. Mulai dari menimbulkan pengetahuan sampai memengaruhi adopsi atau rejeksi."

Everett Rogers menjabarkan bahwa ada empat tahap penting dalam asumsi teori difusi inovasi, yakni pengetahuan, persuasi, keputusan, dan konfirmasi.

Baca juga: Teori Imperialisme Budaya: Pengertian dan Asumsinya

Pengetahuan merupakan kesadaran dan pemahaman individu mengenai inovasi. Persuasi adalah sifat menyetujui atau menolak sebuah inovasi.

Sementara keputusan berkaitan dengan pilihan individu untuk mengadopsi inovasi tersebut atau tidak. Lalu, konfirmasi terjadi ketika individu menguatkan keputusan yang diambilnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Gejala Sosial Akibat Pengaruh Perkembangan Zaman

Gejala Sosial Akibat Pengaruh Perkembangan Zaman

Skola
Ciri-ciri Hubungan Sosial Individu dan Kelompok

Ciri-ciri Hubungan Sosial Individu dan Kelompok

Skola
Identitas Individu dan Kelompok

Identitas Individu dan Kelompok

Skola
Fungsi Manajemen dalam Kegiatan Sekolah

Fungsi Manajemen dalam Kegiatan Sekolah

Skola
Konsep Manajemen: Unsur dan Tingkatan

Konsep Manajemen: Unsur dan Tingkatan

Skola
30 Contoh Kalimat Asking, Giving, and Refusing Permission

30 Contoh Kalimat Asking, Giving, and Refusing Permission

Skola
Koperasi: Ciri, Prinsip, dan Peran

Koperasi: Ciri, Prinsip, dan Peran

Skola
Proses Pembaruan Kebudayaan dan Faktornya

Proses Pembaruan Kebudayaan dan Faktornya

Skola
Tahap Pendirian Koperasi Sekolah

Tahap Pendirian Koperasi Sekolah

Skola
Mengenal Sistem Panca Indera Manusia dan Fungsinya

Mengenal Sistem Panca Indera Manusia dan Fungsinya

Skola
Otoritas Jasa Keuangan

Otoritas Jasa Keuangan

Skola
4 Faktor Penghambat Mobilitas Sosial

4 Faktor Penghambat Mobilitas Sosial

Skola
Mengenal 6 Jenis Gaya beserta Contohnya

Mengenal 6 Jenis Gaya beserta Contohnya

Skola
Mengapa Astronot Melayang-layang di Luar Angkasa?

Mengapa Astronot Melayang-layang di Luar Angkasa?

Skola
2 Cara Memperbesar Gaya Gesek Pada Suatu Benda

2 Cara Memperbesar Gaya Gesek Pada Suatu Benda

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com