Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Teks Biografi Berisi Pengalaman Hidup

Kompas.com - 08/04/2022, 10:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Teks biografi berisikan riwayat hidup seorang tokoh yang ditulis orang lain.

Biasanya tokoh yang diceritakan adalah tokoh besar, sukses, berpengaruh, atau berperan besar bagi kehidupan orang banyak.

Dikutip dari jurnal Penerapan Model Pembelajaran Think Talk Write dalam Pembelajaran Menceritakan Kembali Isi Teks Biografi dengan Media Cetak (2018) karya Pipit Dewi Puspitasari, teks biografi bersifat faktual.

Sebab apa yang disampaikan didasarkan pada fakta, berupa identitas tokoh, keistimewaan, perjuangan, kesuksesan, rintangan, serta pelajaran hidup tokoh.

Mengapa teks biografi berisi pengalaman hidup?

Menurut Sutarno dalam buku Cermat Berbahasa Indonesia (2019), biografi dibuat dan ditujukan untuk memberi wawasan serta keteladanan tokoh yang bisa diambil para pembaca.

Salah satu karakteristik khas teks biografi adalah memuat atau berisikan pengalaman hidup seorang tokoh.

Baca juga: Teks Biografi: Ciri-ciri, Struktur dan Unsur Kebahasaan

Alasan mengapa teks biografi berisi pengalaman hidup karena biografi termasuk teks cerita ulang atau rekon.

Dilansir dari buku Teks dalam Kajian Struktur dan Kebahasaan (2018) oleh Taufiqur Rahman, teks cerita ulang adalah teks yang menceritakan kembali pengalaman masa lalu secara kronologis.

Pengalaman tersebut bisa bersifat nyata atau disertai imajinasi. Fakta karena merupakan pengalaman nyata. Sedangkan yang disertai imajinasi berarti diberikan tambahan unsur lainnya untuk mendramatisasi kisah yang diceritakan.

Biografi juga berisi pengalaman hidup karena isi teks ini mengisahkan atau menceritakan ulang kejadian hidup seorang tokoh.

Contohnya mengisahkan perjalanan hidup BJ Habibie. Mulai dari masa kecilnya hingga menjadi Presiden Indonesia.

Tentunya biografi tersebut berisikan pengalaman nyata yang dialami BJ Habibie, disertai temuan fakta terkait, misalnya identitas, pelajaran hidup, masa kesuksesan, hingga rintangan yang dialami BJ Habibie.

Baca juga: Jenis-Jenis Biografi

Bila disimpulkan, ada dua alasan mengapa teks biografi berisi pengalaman hidup:

  1. Karena teks biografi merupakan teks cerita ulang
  2. Teks biografi mengisahkan atau menceritakan ulang kejadian hidup seorang tokoh.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

Skola
Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Skola
Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

Skola
Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Skola
Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Skola
Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Skola
5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

Skola
Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com