KOMPAS.com – Lingkungan sekitar rumah adalah segala sesuatu yang berada di sekitar tempat tinggal kita. Kita memiliki kewajiban terhadap lingkungan sekitar rumah dan bertanggung jawab untuk menunaikannya.
Apa kewajiban kita terhadap lingkungan sekitar rumah?
Dilansir dari United Nations, kita memiliki tanggung jawab besar untuk melindungi jaringan kehidupan di Bumi untuk generasi yang akan datang.
Cara paling mudah melaksanakan tanggung jawab melindungi jaringan kehidupan di Bumi adalah menunaikan kewajiban terhadap lingkungan rumah. Seperti:
Kewajiban pertama yang harus dijalankan terhadap lingkungan sekitar rumah adalah tidak membuang sampah sembarangan.
Sampah yang dibuang sembarangan dapat membuat lingkungan kotor, bau, penuh penyakit, dan juga banjir. Sehingga sampah harus dibuat pada tempatnya agar lingkungan asri dan bersih.
Baca juga: Penyebab Lingkungan Tidak Sehat
Mengutip dari United States Environmental Protection Agency, cara nomer satu mencegah pencemaran lingkungan adalah mengurangi jumlah sampah yang dibuat sejak awal.
Kita harus mengurangi sampah demi kebaikan lingkungan dan diri kita sendiri. Kita dapat mengurangi sampah melalui prinsip 3R yaitu Reduce, Reuse, dan Recycle.
kita juga berkewajiban untuk menjaga juga merawat infrastruktur di lingkungan sekitar rumah.
Tidak merusak, tidak mencorat-coret, tidak membuang sampah sembarangan, dan menjaga kebersihan infrastruktur adalah contoh dari merawat infrastruktur.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.